Ini Cara Cek Stok Obat Covid-19 di Apotek Lewat Aplikasi

- 11 Juli 2021, 11:10 WIB
Ilustrasi obat
Ilustrasi obat /pexels.com/ Pixabay/

PORTAL SULUT - Pemerintah meluncur aplikasi cara cek stok obat Covid-19 di apotek lewat aplikasi.

Pemerintah terus memberikan kemudahan bagi masyarakat utnuk mengakses pelayanan kesehatan, khususnya di tengah pandemi Covid-19 seperti ini.

Baru-baru pemerintah meluncur aplikasi untuk mengecek stok obat di apotek lewat aplikasi.

Tak hanya Obat Covid-19, tetapi obat lainnya yang tersedia di apotek.

Baca Juga: Mulai Senin 12 Juli 2021, 8 Klinik Kimia Farma Layani Vaksinasi Covid-19, Ini Harga dan Lokasinya

Kemenkes telah membuat aplikasi yang memungkinkan masyarakat dapat mengakses ketersediaan obat di apotek sebelum membelinya.

“Farmaplus ini bisa diakses dengan mudah. Kita bisa ketahui di apotek mana obat yang sedang kita cari berada,” kata Plt. Dirjen Kefarmasian dan Alat Kesehatan drg. Arianti Anaya, dikutip dari situs Kemenkes, Sehat Negeri ku.

Aplikasi Farmaplus ini, lanjut drg. Arianti, akan dikembangkan dengan jejaring apotek sampai ke seluruh Indonesia.

Tak hanya itu, untuk memenuhi kebutuhan obat yang meningkat sejalan dengan lonjakan kasus konfirmasi Covid-19, pemerintah telah mendorong seluruh industri farmasi baik swasta maupun BUMN untuk meningkatkan kapasitas produksinya, termasuk mempercepat proses importasi obat.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x