Bansos Cair 4 Januari, Nama Penerima Bakal Berubah, Ini Cara Ceknya

- 31 Desember 2020, 20:25 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Menteri Sosial Tri Rismaharini. //Instagram //@tri.rismaharini

PORTAL SULUT - Penerima bantuan sosial (bansos) 2021 kemungkinan akan berubah. Ini lantaran Kementrian Sosial sedang melakukan pendataan penerima bansos.

Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan, pekan pertama tahun 2021, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah bisa menikmati bantuan sosial (bansos) sesuai arahan Presiden.

Tahun 2021, Kemensos akan melanjutkan 3 program bansos, yakni Kartu Sembako/Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), dan Bansos Tunai (BST).

Baca Juga: Ada Kabar Bagus Nih Buat Karyawan yang Belum Terima Subsidi Gaji, Sudah Cek?

Untuk keperluan itu, Risma sudah menginstruksikan jajarannya di Kemensos untuk bekerja non stop.

Hal ini untuk memastikan ketiga bansos dapat salur serentak seluruh Indonesia.

“Kita tidak ada libur. Sesuai dengan instruksi Bapak Presiden, minggu pertama bulan Januari bantuan ini sudah bisa diberikan kepada penerima manfaat (KPM),” kata Risma Selasa 29 Desember 2020 seperti dikutip dari website resmi kemensos.

Baca Juga: Belum Terima Subsidi Gaji 2020? Ini Jawaban Mengembirakan dari Pemerintah, CEK SEKARANG!

Dalam kesempatan itu, Risma menyatakan, saat ini tengah berlangsung koordinasi intensif untuk finalisasi data KPM dengan daerah.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah