Rekomendasi Olahan Kurma yang Tidak itu-itu Saja dan Cocok untuk Berbuka Puasa

26 Maret 2023, 20:23 WIB
Olahan menu buka puasa berbahan dasar kurma /

PORTAL SULUT - Bulan puasa menjadi bulan penuh berkah dan bulan yang tepat untuk meningkatkan iman dan ketaqwaan kita.

Tentunya setelah beribadah seharian penuh, menahan lapar dan hawa nafsu, kita disunahkan untuk berbuka setelahnya.

 

Kali ini, Portal Sulut merangkum rekomendasi olahan kurma yang tidak itu-itu saja dan cocok menjadi santapan di kala berbuka puasa. Apa sajakah itu? Berikut rangkumannya.

Baca Juga: Sekilas Terlihat Serupa, Gado-Gado, Ketoprak, Batagor dan Lainnya Ternyata Berbeda

-Susu Kurma

Susu kurma, dengan citarasa khas antara gurihnya susu dan juga manisnya buah kurma, cocok dijadikan santapan di kala sedang berbuka puasa. Santapan ini lebih cocok disajikan dalam keadaan dingin atau dengan tambahan es batu.

-Kurma Keju

Bagi yang tidak terlalu suka dengan rasa manis, kurma keju bisa menjadi saran yang cocok untuk kalian.

 

Manisnya buah kurma, yang dipadukan dengan rasa asin dan gurih dari keju, cocok dinikmati bersama keluarga di saat berbuka puasa.

Baca Juga: Rekomendasi Makanan Murah Meriah Cocok untuk Makan Sahur Anak Kost

-Es Kurma

Segar, mudah dan juga simple. Tiga kata yang tepat untuk olahan berbahan dasar kurma ini. Kurma yang telah disiapkan, dicampurkan dengan beberapa bahan seperti susu, santan, dan juga pecahan es batu.

Siapa yang tidak suka dengan perpaduan rasa ini?

-Puding Kurma

Hidangan ini, selain pembuatannya yang cukup mudah, juga sehat bagi pencernaan manusia. Potongan-potongan buah kurma yang dimasak dengan adonan puding, lalu didiamkan hingga puding kenyal sempurna, lalu tinggal tambahkan topping sesuai selera kita.

 

-Bubur Ketan Kurma

Jika bosan dengan bubur ketan yang begitu-begitu saja, hidangan ini bisa menjadi rekomendasi dan saran untuk para Bunda di rumah. Bubur ketan yang ditambahkan buah kurma, pasti akan menambah cita rasa gurih bubur ketan yang terpadu dengan manisnya potongan buah kurma.

Baca Juga: 8 Tumbuhan yang Bisa Menyembuhkan Berbagai Penyakit, Diantaranya Batu Ginjal dan Asam Urat

Itulah dia, hidangan berbahan dasar olahan kurma yang tidak terkesan begitu-begitu saja. Cocok untuk hidangan berbuka puasa bersama keluarga, orang terkasih, atau teman dan sahabat.

Semoga puasa kita di tahun ini lancar ya teman-teman.***

Editor: Randi Manangin

Tags

Terkini

Terpopuler