Belum Cair TPG Triwulan I 2024 Bakal Dirapel dengan Sertifikasi Guru Triwulan II? Ini Kata Kemendikbud

- 6 Juni 2024, 08:58 WIB
Belum Cair TPG Triwulan I Bakal Dirapel dengan Sertifikasi Guru Triwulan II? Ini Kata Kemendikbud
Belum Cair TPG Triwulan I Bakal Dirapel dengan Sertifikasi Guru Triwulan II? Ini Kata Kemendikbud /


PORTAL SULUT - Beredar kabar pencairan TPG triwulan I akan dibayarkan bersamaan dengan triwulan II tahun 2024. Benarkah?

Hingga saat ini masih banyak guru sertifikasi yang mengeluhkan belum mendapatkan pencairan TPG triwulan I padahal sudah masuk bulan Juni.

Kemendikbud sebenarnya telah memberikan peringatan keras kepada daerah agar segera mencairkan TPG triwulan I setelah mendapatkan anggaran dari pemerintah pusat.

Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), Nunuk Suryani, menyampaikan bahwa Ditjen GTK mendorong Pemda untuk dapat menyalurkan dana TPG ke rekening guru sebelum batas waktu 14 hari kerja sejak dana TPG diterima di rekening Kas Umum Daerah.

Baca Juga: Apakah Idul Adha 2024 Ada Cuti Bersama? CEK DI SINI

“Kami secara konsisten terus mengawal proses distribusi TPG sesuai dengan ketentuan serta berkoordinasi dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan Pemda untuk memastikan kelancaran proses penyaluran TPG bagi para guru,” tegas Nunuk Suryani awal Mei 2024.

Pantauan Portal Sulut di djpk.kemenkeu.go.id semua daerah sudah menerima anggaran TPG di kas daerah.

Lantas kapan TPG triwulan I akan dibayarkan semuanya?

Dikutip dari beberapa sumber, ada sejumlah sebab TPG belum ditransfer ke rekening guru:

1. Proses Administratif yang Kompleks

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah