Begini Cara Beli BBM Bersubsidi Pakai Aplikasi MyPertamina, Cari Tahu Yuk!

- 2 Juli 2022, 22:28 WIB
Ilustrasi beli BBM pakai MyPertamina
Ilustrasi beli BBM pakai MyPertamina /ANTARA FOTO/Adwit B Pramono.

PORTAL SULUT — Begini cara beli bahan bakar minyak (BBM) menggunakan aplikasi MyPertamina.

Mulai Jumat 1 Juli 2022 kemarin, Pertamina Patra Niaga sudah memberlakukan cara baru pembelian BBM bersubsidi.

Cara membeli BBM bersubsidi ini dengan menggunakan aplikasi MyPertamina.

Baca Juga: Tips Jitu Basmi Gatal-gatal pada Kulit Secara Efektif, Resep Herbal ala dr. Zaidul Akbar

Tujuan penggunaan aplikasi MyPertamina untuk membeli BBM bersubsidi ini untuk meminimalisir pemberian subsidi bahan bakar minyak pada konsumen yang tidak layak mendapatkan.

Adapun langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi MyPertamina ini di Google PlayStore dan AppStore.

Setelah aplikasi MyPertamina terunduh, langkah berikut pengguna wajib melakukan registrasi dan wajib menghubungkan akun LinkAja yang dimiliki ke aplikasi MyPertamina.

Bukan hanya LinkAja, pengguna juga dapat menambahkan metode pembayaran lainnya seperti kartu debit.

Caranya adalah pilih menu Akun, kemudian pilih Metode Pembayaran, lalu klik Tambah di Kartu Debit dan Daftarkan Kartu Debit.

Halaman:

Editor: Cadavi Lasena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x