Begini Cara Beli BBM Bersubsidi Pakai Aplikasi MyPertamina, Cari Tahu Yuk!

- 2 Juli 2022, 22:28 WIB
Ilustrasi beli BBM pakai MyPertamina
Ilustrasi beli BBM pakai MyPertamina /ANTARA FOTO/Adwit B Pramono.

Berikut langkah-langkah membeli Pertalite dan Solar menggunakan aplikasi MyPertamina seperti yang dilansir dari berbagai sumper pada Sabtu 2 Juli 2022.

 

  1. Unduh aplikasi MyPertamina lewat PlayStore atau AppStore.

 

  1. Registrasi dengan memasukan identitas data diri berupa nama, nomor telepon, tanggal lahir, dan atur PIN Anda.

 

  1. Aktivasi MyPertamina dengan memasukan kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor yang sudah didaftarkan pada aplikasi.

 

  1. Login kembali dengan nomor telepon dan PIN yang sudah dibuat sebelumnya.

 

  1. Setelah masuk, tautkan akun MyPertamina dengan akun LinkAja yang dimiliki dan pastikan saldo LinkAja cukup untuk melakukan transaksi

 Baca Juga: Badan Sehat Insomnia Minggat, Cukup Cicipi Ramuan Herbal Ini Saran dr. Zaidul Akbar

  1. Jika saldo sudah tersedia, pembelian BBM bisa dilakukan pada halaman untuk dengan mengklik opsi Bayar

 

  1. Arahkan kamera ponsel ke mesin EDC SPBU Pertamina dan scan QR Code yang ditampilkan pada mesin tersebut

 

  1. Jika jumlah liter dan harga telah muncul dan sesuai, konfirmasi pembelian dengan klik Bayar, masukkan PIN akun LinkAja, setelah itu Anda akan menerima notifikasi bahwa pembayaran telah berhasil

 

Halaman:

Editor: Cadavi Lasena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x