Langkah Yang di Lakukan Pemerintah Indonesia Dalam Hal Perlindungan WNI di Lokasi Konflik Ukraina

- 16 Maret 2022, 18:23 WIB
Menlu RI Retno Marsudi
Menlu RI Retno Marsudi /Instagram/ Retno Marsudi
PORTAL SULUT - Negara hadir dalam perlindungan WNI di Indonesia.
 
Salah satunya dengan langkah-langkah yang di lakukan pemerintah Indonesia dalam hal perlindungan WNI di lokasi konflik Ukraina.
 
Lebih sekedar mengambil langkah Indonesia pun turut memberikan pernyataan mengenai setanah militer di Ukraina.
 
 
Dilansir dari portal.sulut.pikiran-rakyat.com, unggahan dari akun Instagram @kemlu_ri.
 
Mengenai pernyataan Indonesia atas konflik yang terjadi.
 
Penghormatan terhadap tujuan dan prinsip piagam PBB dan hukum internasional adalah termasuk penghormatan terhadap integritas wilayah dan kedaulatan, penting untuk terus di jalankan.
 
Dan indonesia berharap agar situasi ini dapat di hentikan dan mengutamakan penyelesaian secara damai melalui diplomasi.
 
Indonesia juga mendesak dewan keamanan PBB untuk mengambil langkah nyata guna mencegah memburuknya situasi.
 
Dan mengenai langkah yang di lakukan pemerintah Indonesia dalam hal perlindungan WNI yang ada di daerah konflik Ukraina.
 
Pada tanggal per 1 Maret 2022, total 99 WNI dan 5 WNA (keluarga dari WNI) yang telah berhasil di evakuasi dari Ukraina dan berada di dua titik aman.
 
Yaitu di Bucharest, Rumania dan di Rzeszow, Polandia.
 
Dan pada 3 Maret 2022 pukul 17.18 WIB, pesawat Garuda Indonesia berhasil mendarat di tanah air dengan membawa 80 WNI dan 3 WNA (keluarga WNI) dari Ukraina.
 
 
Terdapat 14 evacuee yang masih harus tinggal di Bucharest, karena di ketahui 12 orang positif COVID-19 dan 2 orang lainnya, menemani anak mereka yang positif COVID-19 dan akan terus di pantau dan di dampingi oleh KBRI di Bucharest.
 
Menteri luar negeri RI , Retno Marsudi menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh tim yang telah membantu melakukan proses pemulangan WNI dari Ukraina hingga tiba di Indonesia.
 
"Warga negara Indonesia yang baru saja di evakuasi dari Ukraina, saya sampaikan selamat datang di tanah air Indonesia dan selamat berkumpul dengan keluarga," ucap Menteri luar negeri RI, Retno Marsudi.*** 

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x