Bocoran Soal dan Jawaban Materi Wawancara untuk Tes Seleksi Kompetensi PPPK Guru, Pelajari dan Hafal Sekarang

- 14 September 2021, 19:52 WIB
Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021. Bocoran soal dan jawaban materi wawancara.
Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021. Bocoran soal dan jawaban materi wawancara. /Foto: Instagram @thesmanders

PORTAL SULUT – Peserta tes Seleksi Kompetensi PPPK Guru tahap I yang masih menunggu jadwal, berikut ini ada bocoran soal dan jawaban materi wawancara.

Segera pelajari dan hafal mulai dari sekarang agar punya persiapan pengetahuan soal wawancara saat tes Seleksi Kompetensi.

Diketahui, tes Seleksi Kompetensi PPPK Guru, ada 4 materi soal yang akan dikerjakan peserta. Salah satunya wawancara.

Baca Juga: Tidak Ada Pencairan BSU Rp1,8 Juta untuk Guru Honorer, Ini Penjelasan Kemendikbud

Namun model wawancara adalah, pertanyaan sudah ada di komputer dan tinggal menjawabnya.

Berdasarkan Surat keputusan Menpan RB Nomor 1127 Tahun 2021, nilai ambang batas atau passing grade yang harus diperoleh peserta pada materi wawancara minimal 24.

Pertanyaan wawancara durasi waktu 10 menit dan jumlah soal 10 butir.

Agar peserta Seleksi Kompetensi PPPK Guru tahap I yang masih menunggu jadwal tes punya bekal soal tes wawancara, berikut ini bocoran soal yang bisa pelajari dan hafal sekarang dikutip dari Youtube Rizael Khaekal, Selasa 14 September 2021.

 Baca Juga: Pelamar PPPK Guru Agama Masih Bingung, Passing Grade Paling Tinggi Dibanding Mata Pelajaran Lain

1. Apakah Anda bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia?

Jawab: Tentu saja saya bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Indonesia.

Saya siap menjalankan tugas dengan profesional sebagai bentuk abdi saya pada negara mengingat daya merasa menjadi bagian dari masyarakat seluruh wilayah NKRI.

 

2. Apa motivasi Anda menjadi PPPK?

Jawab: Pertama, saya ingin mengabdikan diri menjadi aparatur sipil negara melalui jalur PPPK, selain itu saya ingin memiliki pekerjaan yang mampu mengembangkan potensi diri melalui kinerja sebagai ASN.

Baca Juga: Gampang Kerjakan Soal TKP SKD CPNS 2021, Berikut Tips dan Triknya

3. Apa pendapat Anda tentang Pancasila sebagai Dasar Negara dan bagaimana cara menerapkannya di dalam pekerjaan Anda?

Jawab: Pancasila sebagai dasar negara RI merupakan sumber dari segala sumber hukum di Indonesia, serta juga sebagai cita-cita nasional untuk mencipatakan ketertiban bermasyarakat.

Cara menerapkan dalam pekerjaan saya adalah dengan bertanggung jawab atas kerja dan arahan yang diberikan pimpinan sesuai dengan nilai dalam Pancasila.

 

4. Apa pendapat Anda tentang lagu Indonesia Raya?

Jawab: Lagu Indonesia Raya merupakan lagu kebangsaan yang menyatakan rasa kebangsaan.

Lagu Indonesia Raya wajib dikumandangkan dan didengarkan dengan khidmat dalam beberapa kesempatan yang diatur oleh ketentuan protokoler kenegaraan seperti Upacara Kenaikan Bendera.

Baca Juga: Doa Khusus Agar Lulus Tes CPNS dan PPPK 2021 dari Ustadz Adi Hidayat, Baca dengan Kalimat Menyentuh

5. Apa pendapat Anda tentang profesionalisme Aparat Sipil Negara?

Jawab: ASN dengan kerja profesional akan bekerja dalam posisi dan jabatannya dalam memenuhi kompetensi yang dibutuhkan meliputi: kompetensi manajerial, kompetensi teknis dan sosio kultural, dan kompetensi lainnya yang dibutuhkan.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Youtube Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x