1 Desember Diperingati Sebagai Hari AIDS Sedunia. Yuk Kenali Gejala Awal Penderita AIDS

- 1 Desember 2020, 09:55 WIB
Hari AIDS Sedunia 1 Desember 2020
Hari AIDS Sedunia 1 Desember 2020 /Instagram/@prmspezhar


PORTAL SULUT - Setiap tanggal 1 Desember diperingati sebagai hari AIDS sedunia atau world AIDS Day.

Hari ini dijadikan momen seluruh masyarakat di dunia untuk bersatu memerangi HIV atau human immunodeficiency virus.

HIV adalah virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh. HIV bisa berakibat fatal jika tidak diobati dan bisa menular dalam keadaan tertentu. Itu sebabnya penting untuk mengetahui dengan benar cara penularan HIV, sehingga tidak tertular penyakit ini.

Baca Juga: Tragis, Cewek Cantik Asal Kotamobagu Tewas Sebelum Ijab Qabul. Diduga Minum Racun Rumput

Beberapa metode penularan HIV antara lain adalah melalui:

1. Hubungan seks

Penularan HIV dapat terjadi melalui hubungan seksual tanpa kondom, baik itu melalui vagina, anal, maupun seks oral. Selain itu seseorang yang suka berganti-ganti pasangan seksual juga lebih berisiko untuk terkena HIV.

2. Penggunaan jarum suntik

HIV dapat ditularkan melalui jarum suntik yang terkontaminasi darah orang yang terinfeksi HIV. Berbagi pakai jarum suntik atau menggunakan jarum suntik bekas membuat seseorang berisiko sangat tinggi tertular penyakit, termasuk HIV.

Baca Juga: Begini Cara Hapus Suntuk Selama di Rumah

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x