Mbah Moen Bagikan 5 Amalan Harian Mustajab, Manfaatnya Berhubungan Dengan Rezeki dan Kelacaran Hajat

- 29 Agustus 2022, 17:37 WIB
Mbah Moen
Mbah Moen /tangkaplayaryoutube

 

PORTAL SULUT – Mbah Moen membeberkan tentang 5 amalan harian yang memiliki manfaat melancarkan hajat dan rezeki.

5 amalan harian dari Mbah Moen ini, cukup mudah dilakukan serta memiliki manfaat melancarkan hajat dan rezeki.

Jika ingin kelancaran rezeki dan hajat, coba praktekan 5 amalan harian dari Mbah Moen ini.

Baca Juga: Hutang Lunas, Banyak Uang, Kaya Raya, Banyak Rezeki Segera Terwujud, Hanya Satu Amalan Ini Kuncinya

Setiap manusia pasti ingin rezeki dalam hidup dilancarkan.

Selain rezeki yang lancar, banyak juga yang ingin segala hajat dimudahkan oleh Allah.

Selain berkihtiar, ada beberapa amalan yang bisa dilakukan untuk memohon kelancaran rezeki dan hajat dari allah.

Oleh karenanya, Artikel kali ini akan membahas tentang 5 amalan yang bisa memudahkan hajat serta memperlancar rezeki menurut Mbah Moen.

Lantas, apa sajakah 5 amalan tersebut?

Baca Juga: Wanita Perlu Tahu, 4 Tanda Pria Pasangannya Mulai Kecanduan Seks, Nomor 1 Paling Rawan!

Dinukil Portalsulut.com dari kanal YouTube INI MEDIA DAKWAH dengan judul “SIMAK,5 AMALAN DARI MBAH MOEN, REZEKI LANCAR,DAN CEPAT KAYA” yang diakses pada Senin 29 2022, berikut ulasannya.

Dalam sebuah tausiyahnya KH Maimoen Zubair atau akrab disapa Mbah Moen menyebutkan, ada 5 amalan yang bisa memperlancar rezeki serta memudahkan segala hajat.

Dengan kata lain, dengan terus mengamalkan amalan ini maka apapun hajat yang dipanjatkan maka akan terkabul.

Di sisi lain, Allah SWT akan memberikan segala kemudahan kepada hambanya yang selalu bertawakal kepada-Nya.

Oleh sebab itu, selain mengerjakan amalan ini, kita juga harus terus meningkatkan keimanan serta ketakwaan kepada Nya.

Baca Juga: Bukan Daun Bidara! Syekh Ali Jaber Jabarkan Amalan Anti Makhluk Halus, Ruqyah Sederhana Tanpa Orang Pintar

Menurut Almarhum Mbah Moen, amalan harian ini diperolehnya dari gurunya yaitu Syekh Hasan Masysyath, sewaktu Mbah Moen belajar di Mekkah.

Selain itu, disarankan bagi umat Islam bisa melakukan amalan-amalan ini setiap hari.

Inilah 5 amalan Almarhum Mbah Moen yang mudah dilakukan setiap hari di rumah.

1. Di setiap mau duduk dilantai rumah dan mau berdiri dari duduk lantai rumah, bacalah sholawat satu kali.

2. Apabila ada tamu yang masuk jaga adab, diantaranya berpakaian menutup aurat dan memberi makan, minum.

3. Jangan meludah didepan jendela dan pintu.

Baca Juga: Sah-sah Saja Jadi Orang Sombong Terang Gus Baha, Karena Jauh Lebih Baik Dari Sifat Berikut

4. apabila makan dan minum serta menghitung uang di dalam rumah, harus menutup aurat.

Jangan sampai terbuka aurat, karena yang kita makan dan minum serta menghitung uang itu adalah rezeki dari Allah SWT.

Apabila kita berada dengan rezeki yang Allah berikan maka rezeki itu akan datang dengan sendirinya dan selalu bertambah.

5. Ketika hendak masuk rumah ucapkan salam satu kali, apabila didalam rumah itu ada orangnya.

Jika tidak ada orang didalam rumah itu, maka ucapkanlah juga salam satu kali.

Setelah itu sambil berjalan didalam rumah, bacalah satu kali surat Al-Ikhlas.

Itulah penjelasan tentang 5 amalan harianyang bisa memudahkan hajat serta melancarkan rezeki menurut Mbah Moen.

Semoga bermanfaat. ***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah