Puasa Jadi Rugi Jika Lakukan Perbuatan Ini, Ustadz Adi Hidayat: Bukan Cuma Persoalan Menahan Lapar dan Haus

- 10 April 2022, 16:30 WIB
Ustadz Adi Hidayat.
Ustadz Adi Hidayat. /YouTube Adi Hidayat Official/

“Jadi kalau masih ada orang puasa tapi senang mencela, kata Nabi SAW, Allah tidak butuh puasanya,” sebut Ustadz Adi Hidayat.

Ustadz Adi Hidayat menambahkan bahwa, puasa seseorang akan menjadi sia-sia ketika tidak menjaga perilakunya.

Baca Juga: Ini Tanda Puasa Ramadhan yang Tidak Diterima Allah SWT, Kata Habib Ja'far Al Haddar

“Yang seperti itu ngapain puasa, Allah tidak butuh puasanya, ini bahasa yang sangat tegas sekali, artinya, jangan coba-coba menyandingkan puasa dengan maksiat,” tegas Ustadz Adi Hidayat.

Beliau kemudian menutup penjelasannya dengan sebuah kebijaksanaan puasa yang mesti dipahami kita semua.

Bahwa puasa berguna untuk memperbaiki akhlak manusia, sehingga ketika kita puasa dan masih mengerjakan dosa, maka ada yang perlu ditinjau kembali dari puasa kita.

“Anda puasa itu, fungsinya menutup maksiat, jadi kalau ada orang puasa dan masih mengerjakan maksiat, ada yang salah dengan puasanya,” tutupnya.

Itulah penjelasan Ustadz Adi Hidayat tentang perbuatan yang membuat puasa menjadi rugi. ***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah