Ragam Kuliner Khas Sulawesi Selatan yang Paling Terkenal

2 April 2023, 14:58 WIB
Kondro adalah makanan khas Sulawesi Selatan /


PORTAL SULUT - Sulawesi Selatan merupakan salah satu Provinsi dengan keragaman budaya baik dari adat-istiadat maupun kuliner.

Berikut ini, Portal Sulut merangkum beberapa kuliner serta jajanan yang menjadi makanan khas di Sulawesi Selatan.

 

- Coto Makassar

Terkenal di seluruh Indonesia. Makanan khas Makasar ini biasanya selalu ada di setiap kota do Indonesia. Pasti setidaknya ada satu warung makan yang menjual Coto Makassar.

Baca Juga: 9 Manfaat Buah Ciplukan Bagi Kesehatan, Atasi Penuaan Dini

Makanan berkuah ini paling cocok dimakan dengan burasa atau ketupat.

- Es Pisang Ijo dan Palu Butung

Makanan penutup khas dari Sulawesi Selatan ini enak dimakan ketika cuaca sedang panas.

Berupa bubur sum-sum yang diberikan potongan pisang yang sudah dimasak kemudian ditambahkan toping sirup pisang ambon khas Sulawesi Selatan.

- Barobbo

Sekilas mirip dengan tinutuan atau binte biluhuta. Makanan ini merupakan makanan khas Sulawesi Selatan berupa campuran sayuran, jagung dan juga udang.

 

Kuahnya yang kental sangat pas disantap di malam hari saat cuaca dingin. Jangan lupa tambahkan sambalnya.

Baca Juga: Senin Semangat! Berikut Kata-kata Motivasi dan 2 Doa di Hari Senin Pembawa Keberuntungan

- Konro

Sop Konro adalah makanan berkuah khas Sulawesi Selatan yang serupa dengan tongseng atau rawon.

Yang membuatnya berbeda adalah potongan daging sapi bagian rusuk yang biasanya dibakar dulu sebelum dicampurkan ke dalam kuah.

- Sop Saudara

Sop yang sangat kental kuahnya dan juga sekilas mirip dengan coto dan konro. Namun yang membedakan adalah isiannya yang berupa hati dan paruh sapi.

Juga tambahan bihun putih.

- Jalangkote

Makanan ringan dari Sulawesi Selatan ini, berupa pastel yang digoreng dan diisikan irisan sayur mayur, berupa kentang, telur dan juga tauge yang sudah di tumis.

 

Biasanya dimakan dengan tambahan saus sambal yang akan menambah selera makan.

Baca Juga: Konsumsi Minuman Sehat Ini Saat Buka Puasa, Pejuang Badan Ideal Wajib Tau

- Pisang Epe

Pisang Epe merupakan makanan yang banyak tersedia dan dijual di pinggir Pantai Losari, Kota Makassar.

Berupa pisang yang dibakar dan dipenyet, kemudian diberikan tambahan gula merah yang sudah dicampur parutan kelapa.

Itulah dia ragam kuliner dari Sulawesi Selatan yang begitu nikmat dan patut dicoba oleh para pecinta kuliner.***

Editor: Randi Manangin

Tags

Terkini

Terpopuler