Ingin Tahu Waktu Terbaik dan Tersehat Untuk Makan, Agar Badan Tetap Sehat, Ikuti Tips dr. Zaidul Akbar

4 Agustus 2022, 13:41 WIB
Ingin Tahu Waktu Terbaik dan Tersehat Untuk Makan, Agar Badan Tetap Sehat, Ikuti Tips dr. Zaidul Akbar /zaidul akbar

PORTAL SULUT- dr Zaidul Akbar dalam salah satu kajianya menjelaskan waktu tersehat dan terbaik untuk makan.

Hal ini sangat penting terkait dengan organ-organ tubuh yang berhubungan dengan makan.

Seperti diketahui, makan sangat dibutuhkan bagi tubuh manusia untuk bertahan hidup.

Baca Juga: Cukup Pakai Bahan Dapur Ini Asam Lambung Langsung Minggat

Jika kita tidak makan, tubuh menjadi lemas dan tidak berenergi, bahkan dapat memicu berbagai permasalahan dalam tubuh.

Selain makanan yang dikonsumsi tidak boleh sembarangan, agar tubuh tetap sehat, maka waktu mengonsumsi makanan pun tidak kalah pentingnya.

1.  dr Zaidul Akbar pernah membahas waktu-waktu terbaik dan tersehat untuk makan, sebagaimana yang pernah di kutip Portal Sulut dari instagram @jurussehatrasulullah_.

Dalam kajian tersebut, dr Zaidul Akbar menyarankan agar makan di waktu-waktu ini.

Lalu, kapan waktu terbaiknya?

Kalau ditanya kapan waktu terbak untuk makan? Kata dr Zaidul Akbar,

“ Maka waktu makan terbaik adalah saat matahari terbit sampai sebelum matahari tenggelam" ungkap dr. Zaidul Akbar,

Dalam penjelasannya dr Zaidul Akbar menambahkan, soal aturan makan termasuk waktu terbaiknya antara terbit matahari sampai sebelum terbenam matahari.

Waktu terbaik dan tersehat untuk makan saat matahari terbit sampai matahari terbenam, ternyata sudah dilakukan Nabi.

Baca Juga: Buah Sakti! Sel Kanker Takut Masuk dan Hidup Di Tubuh Kita, Menurut dr. Zaidul Akbar

“ Nabi Muhammad SAW telah memberikan contoh kepada kita saat habis isyak,” kata dr Zaidul Akbar.

Lantas, Nabi habis Isya ngapain?

2. dr Zaidul Akbar mengatakan Habis Isya, Rasulullah SAW tidak makan, tapi tidur.

Kenapa?

“Karena mau bersih-bersih badan," ungkapnya.

Menurut dr Zaidul Akbar, di malam hari akan terjadi proses pembersihan tubuh.

Dijelaskan oleh dokter sekligus pendakwah, malam ada proses lagi, proses pembersihan diri kita dari satu hormon yang Allah munculkan malam hari namanya growth hormone.” Hormon pertumbuhan," terangnya.

Lebih lanjut, dr Zaidul Akbar menjelaskan jika growth hormone berhasil terbentuk, maka tubuh akan mampu memakan sel-sel yang rusak.

"Kalau growth hormone yang muncul, maka apa yang terjadi?” tanyanya.

Yang terjadi, kata dr Zaidul Akbar,  tubuh kita akan memakan sel-sel yang rusak dan tubuh kita akan menghilangkan sel-sel yang tidak terpakai.

Baca Juga: Jangan Sering Makan Buah Ini, Bisa Jadi Penghalang Masuk Surga Kata Ustadz Adi Hidayat

Jika kita habis isyak tidak boleh makan, namun ada syaratnya, kata dr Zaidul Akbar

Syaratnya, kata dr Zaidul Akbar tidurnya yang bener.

Demikianlah waktu terbaik dan tersehat untuk makan menurut dr Zaidul Akbar. Semoga bemanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler