Turun Hingga 14 Juta, Inilah Daftar Harga Mobil Suzuki Ertiga dan XL7 Setelah Terima Insentif PPnBM

- 2 Maret 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi Suzuki All New Ertiga.
Ilustrasi Suzuki All New Ertiga. /Suzuki

Dilansir dari Antara, Pabrikan otomotif asal Jepang yang memiliki penjualan terbesar melalui kendaraan Suzuki Carry Pickup itu mendapatkan penurunan harga Suzuki Ertiga mulai Rp11 juta hingga mencapai Rp13juta untuk varian tertinggi, yakni Suzuki Ertiga Sport SS-AT.

Baca Juga: Inilah 4 Shio Paling Beruntung dan 4 Shio Kurang Beruntung di Tahun 2021

Sedangkan untuk Suzuki XL7 memiliki penurunan yang dimulai dari Rp12 juta hingga yang tertinggi mencapai Rp14 juta untuk XL seri AT Alfa.

Untuk lebih lengkap, berikut harga resmi yang dikutip dari laman resmi Suzuki:

Suzuki All New Ertiga
Suzuki All New Ertiga GA-MT: Rp199.500.000
Suzuki All New Ertiga GL-MT: Rp219.000.000
Suzuki All New Ertiga GL-AT: Rp228.500.000
Suzuki All New Ertiga GX-MT: Rp232.000.000
Suzuki All New Ertiga GX-AT: Rp241.500.000.

Suzuki XL7
Suzuki XL7 Zeta MT: Rp224.500.000
Suzuki XL7 Zeta AT: Rp234.000.000
Suzuki XL7 Beta MT: Rp240.000.000
Suzuki XL7 Beta AT: Rp249.500.000
Suzuki XL7 Alpha MT: Rp250.000.000
Suzuki XL7 Alpha AT: Rp259.500.000

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah