Contoh Format Surat Lamaran CPNS 2021, Wajib Ditulis Tangan

16 Juni 2021, 12:16 WIB
Format surat lamaran CPNS 2019 /


PORTAL SULUT - Tak lama lagi pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021 dibuka.

Ini setelah Pemerintah melalui KemenpanRB mengumumkan jumlah formasi, Selasa 15 Juni 2021.

Nah kini calon peserta tinggal menunggu formasi tiap daerah ataupaun instansi dan pengumuman kapan pembukaan pendaftaran.

Baca Juga: Persyaratan dan Dokumen untuk Daftar CPNS 2021, Bocoran Waktu Pendaftaran

Nah sambil menunggu kapan pendaftaran, ada sejumlah dokumen yang wajib disiapkan calon peserta.

Apa saja itu?

- Scan Pas Foto berlatar belakang merah maksimal 200 Kb bertipe file jpeg/jpg.

- Scan Swafoto maksimal 200 Kb bertipe file jpeg/jpg.

- Scan KTP maksimal 200 Kb bertipe file jpeg/jpg.

- Scan Surat Lamaran maksimal 300 Kb bertipe file pdf.

- Scan Ijazah + Serdik/STR maksimal 800 Kb bertipe file pdf.

- Scan Transkrip Nilai maksimal 500 Kb bertipe file pdf.

- Scan Dokumen Pendukung lainnya maksimal 800 Kb bertipe file pdf.

Selain itu, yang tak kalah pentingnya adalah surat lamaran.

Kasubid Pengadaan dan Pemberhentian BKPP Kotamobagu, Provinsi Sulawesi Utara, Alfi Syahrin Rustam mengatakan surat lamaran wajib ditulis tangan.

"Untuk CPNS 2019 lalu formatnya sudah ditentukan tapi untuk 2021 belum ada juknisnya," kata Alfi, Rabu 16 Juni 2021.

Baca Juga: 5 Provinsi Tak Ajukan PPPK, Syarat Daftar dan Wajib Lengkapi Dokumen Ini

Nah, belajar dari CPNS 2019, format contoh surat lamaran CPNS 2019 berbeda-beda di berbagai instansi.

Secara umum, dalam surat lamaran CPNS 2019 tersebut berisi identitas jelas sang pelamar.

Mulai dari nama, tempat dan tanggal lahir, jenjang pendidikan, alamat, nomor telepon hingga jabatan yang dilamar.

Sementara itu pada bagian bawah, pelamar diminta untuk membubuhkan tanda tangan diatas materai Rp6.000.

Untuk 2021 ini kemungkinan sudah menggunakan materai Rp10 ribu.

Baca Juga: 6 Instansi yang Rekrut CPNS 2021 Formasi Lulusan SMA Sederajat, Berikut Syaratnya

Berikut contoh surat lamaran beberapa instansi kementerian di CPNS 2019:

1. Kemeterian Pendidikan dan Kebudayaan

Unduh surat lamaran: KLIK DISINI

2. Kementerian Pertanian (Kementan)

Unduh surat lamaran: KLIK DISINI

3. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)

Unduh surat lamaran: KLIK DISINI

4. Kementerian Luar Negeri (Kemenlu)

Unduh surat lamaran: KLIK DISINI.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler