Ustadz Abdul Somad Sebut 5 Perkara Ini Bisa Jauhkan Perbuatan Maksiat dari Diri Manusia

- 14 Februari 2022, 08:51 WIB
Ustadz Abdul Somad
Ustadz Abdul Somad /Tangkap layar YouTube/Ustadz Abdul Somad Official.

Sebagaimana yang dikutip Portalsulut.pikiran-rakyat.com melalui kanal YouTube religiOne pada Senin, 14 Februari 2022, UAS atau Ustadz Abdul Somad menjelaskan 5 perkara agar manusia terhindar dari perbuatan maksiat yang dilarang oleh agama.

Ustadz Abdul Somad pun mengambil pendapat dari seorang ulama sufi besar yang berpengaruh dalam sejarah Islam, Syekh Ibrahim bin Adham, tentang perkara yang dapat menjauhkan dari perbuatan maksiat.

Yang pertama, tentunya Ustadz Abdul Somad menyinggung perkara niat dalam hati manusia.

"Kalau ada niat di dalam hati melakukan dosa, jangan makan rejeki yang diberikan," ucap Ustadz Abdul Somad.

Kedua, Ustadz Abdul Somad menerangkan tentang negeri yang dilarang untuk dimasuki bila masih melakukan perbuatan maksiat.

"Jika engkau ingin melakukan perbuatan dosa, maka jangan pernah tinggal di negeri yang di mana itu milik Allah SWT," kata Ustadz Abdul Somad.

"Ada niatmu melakukan dosa, tinggallah sejauh mata memandang. Carilah permukaan bumi yang bukan milik Allah SWT. Maka itu tidak ada," sambung Ustadz Abdul Somad dengan sebuah ayat Al-Quran.

"Lillahi ma fis-samawati wa ma fil-ard. Segala yang di bumi yang di langit milik Allah SWT," tutur Ustadz Abdul Somad.

Perkara ketiga, Ustadz Abdul Somad pun menyinggung tentang sebuah tempat.

"Jika engkau mau melakukan perbuatan dosa, maka carilah kira-kira di mana tempat itu tidak bisa dilihat oleh Allah SWT. Ini berat lagi," ujar Ustadz Abdul Somad sembari menyampaikan ayat suci Al-Qur'an.

Halaman:

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta

Sumber: Youtube religiOne


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah