Kamu Sering Insomnia? Ini Resep Alami yang Harus Diminum Rutin Kata dr. Zaidul Akbar

- 26 Mei 2022, 10:30 WIB
Ilustrasi insomnia. Kamu Sering Insomnia? Ini Resep Alami yang Harus Diminum Rutin Kata dr. Zaidul Akbar
Ilustrasi insomnia. Kamu Sering Insomnia? Ini Resep Alami yang Harus Diminum Rutin Kata dr. Zaidul Akbar /freepik/pvproductions

PORTAL SULUT - Kamu sering insomnia? ini resep alami yang harus diminum rutin kata dr. Zaidul Akbar.

Insomnia atau sulit untuk tidur kerap dirasakan oleh sebagian orang.

Jika kita sudah mengalami insomnia tak jarang obat tidur menjadi obat yang ampuh untuk atasinya.

Baca Juga: Gus Baha Sebutkan Durasi Kiamat, Lama Atau Singkat?

Namun selain dengan obat tidur, praktisi herbal dr. Zaidul Akbar ternyata memiliki resep alami untuk atasi insomnia atau sulit tidur.

Dilansir dari kanal Youtube Bisikan.com Kamis, 26 Mei 2022. Berikut ini Penjelasannya.

Menurut penulis buku resep JSR tersebut, mengkonsumsi jahe dan daun pandan ampuh atasi insomnia.

“Jahe seperti ini ketemu dengan pandan, ya ini akan jadi obat tidur yang sangat efektif, ungkap dr. Zaidul Akbar

Cara membuat resep alami untuk cegah insomnia ini juga cukup mudah, cukup iris-iris jahe kemudian seduh dengan air panas lalu masukan daun pandan.

Setelah air rebusan tersebut hangat, maka resep alami tersebut siap untuk diminum.

Baca Juga: Azab di Dunia Menanti Orang yang Melakukan 1 Dosa Ini Kata Buya Yahya, Segera Mohon Ampunan Allah!

Lebih lanjut, dr. Zaidul Akbar menyarankan agar meminum ramuan yang diberi nama ultimate jahe ini tepat sesaat sebelum tidur.

“Selain untuk mencegah insomnia, ramuan herbal ini juga bermanfaat untuk membuat badan bugar ketika bangun tidur,” ujar dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar ini dikarenakan tidur kita menjadi lebih berkualitas karena meminum ramuan ultimate jahe tersebut.

Selain itu, dengan rutin mengkonsumsi ramuan ultimate jahe dapat juga mengobati gangguan tidur lainnya seperti stres.

“Seperti diketahui, pandan memiliki senyawa sedatif yang berfungsi sebagai penenang, sehingga sangat cocok jika dikonsumsi sebagai pencegah insomnia dan gangguan tidur lainnya,” kata dr. Zaidul Akbar.

Itulah penjelasan mengenai resep alami untuk yang mengalami insomnia.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah