Bongkar Rahasia Weton Kamis Pahing yang Belum Banyak Diketahui, Berikut Pandangan Primbon Jawa

8 Februari 2022, 09:10 WIB
Weton Kamis Pahing /Kustawa Esye/

PORTAL SULUT - Inilah rahasia weton Kamis Pahing yang belum banyak diketahui yang nanti akan dijelaskan menurut primbon Jawa.

Banyak yang belum tahu rahasia Kamis Pahing yang merupakan weton yang disimbolkan sebagai angin.

Dikatakan bahwa weton Kamis Pahing memiliki kepribadian yang lembut dan penyabar.

Baca Juga: Weton Ini Diramalkan akan Sukses Besar Jika Jadi Pedagang, Kata Primbon Jawa Punya Tangan Dingin

Namun simbol angin tidak hanya menyegarkan namun angin juga bisa merusak apa-apa yang ada di atas bumi.

Kita tahu bersama bahwa angin topan bukanlah angin yang menyegarkan namun angin yang bisa memperoleh menghancurkan bangunan.

Maka dari itu simak penjelasan soal weton Kamis Pahing menurut primbon Jawa beserta rahasia yang mereka miliki.

Dikutip portalsulut.com dari kanal YouTube E2TV ENDANG GUNAWAN pada Selasa, 8 Februari 2022, berikut rahasia weton Kamis Pahing menurut primbon Jawa.

Dalam primbon jawa Kamis Pahing disimbolkan sebagai angin.

Terkait jumlah neptu, total neptu dari weton Kamis Pahing adalah sebanyak 17.

Total neptu dari Kamis Pahing terdiri dari Kamis 8 dan Pahing 9.

Sementara watak dari weton Kamis Pahing adalah penyabar, lembut dan suka mengalah ketika terjadi perdebatan.

Selain itu weton Kamis Pahing dikenal sosok pekerja keras, sebab Dia memiliki cita-cita yang tinggi didalam hidup.

Tak hanya itu orang yang lahir dengan weton Kamis Pahing sangat menyukai kebersihan serta keindahan.

Baca Juga: Terlalu Sakti, Pemilik 6 Weton Ini Jangan Dicoba, Punya Pusaka Gaib dan Bukan Orang Sembarangan

Namun sebagai manusia pada umumnya weton Kamis Pahing juga memiliki kekurangan.

Kamis Pahing terkenal dengan watak tinggi hati dan selalu pamrih terhadap segala sesuatu yang mereka lakukan.

Dalam primbon Jawa cita-cita yang dimiliki oleh weton Kamis Pahing inilah yang membuat dirinya tinggi hati.

Hal itu bisa dikatakan sifat positif yang dimilikinya sekaligus sifat negatif yang dimilikinya.

Memang weton Kamis Pahing disimbolkan sebagai angin sehingga sifatnya lembut. Namun dibalik sifat anginnya tersebut Ia juga berbahaya.

Kita tahu bersama bahwa angin itu menyegarkan namun jika angin yang menyegarkan berubah menjadi angin topan maka ia bisa merusak atau menghancurkan.

Salah satunya adalah jangan sampai menghianati mereka sebab bisa berakibat fatal.

Pasalnya orang yang lahir dengan hari Kamis Pahing tidak pernah segan-segan menumpahkan rasa marah mereka ketika mereka dikecewakan atau dikhianati.

Kendati di sisi lain weton Kamis Pahing tampak orang yang lembut dan jarang marah.

Baca Juga: Mengejutkan, Ini 5 Weton yang Didampingi Khodam Ular, Apakah Kamu Salah Satunya?

Seperti istilah umum yang mengatakan bahwa lebih baik orang yang cerewet ketimbang orang yang pendiam sebab orang yang pendiam adalah orang yang misterius yang menyimpan banyak hal yang tidak bisa diketahui.

Sementara dalam primbon Jawa pekerjaan yang cocok bagi orang yang lahir pada Kamis Pahing adalah pekerjaan yang berkaitan dengan pikiran.

Diantaranya adalah guru, dosen, ilmuwan, peneliti, komentator dan lain sebagainya.

Demikian ulasan soal rahasia weton Kamis Pahing yang belum banyak diketahui sebagaimana yang dikatakan oleh primbon Jawa.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler