Arema FC Akhirnya Buka Suara Terkait Tuntutan Kongres Luar Biasa PSSI Buntut Tragedi Kanjuruhan

- 29 Oktober 2022, 19:32 WIB
Arema FC resmi mendukung KLB PSSI dipercepat.
Arema FC resmi mendukung KLB PSSI dipercepat. /Dok. Arema/

Arema FC menilai percepatan KLB merupakan respons untuk percepatan transformasi agar peta jalan sepak bola nasional ke depan berjalan lebih baik.

Dalam kesempatan yang sama, Tatang juga turut menyampaikan terima kasih atas dedikasi luar biasa kepada Gilang Widya Pramanayang usai mengundurkan diri jabatan Presiden Arema FC.

 Baca Juga: Calon Bintang Baru Asal Brasil, Pemain 16 Tahun Jadi Rebutan Real Madrid dan PSG

Meski tak menduduki jabatan krusial, dia berharap Gilang tetap bisa memberikan kontribusi untuk kemajuan Arema FC.

"Terkait struktural di manajemen pascamundurnya presiden klub kemungkinan kita masih butuh waktu panjang untuk membahasnya.

"Hal yang juga penting, kini kita juga fokus percepatan KLB di federasi agar sepak bola kembali normal," tuturnya.

Arema FC sebelumnya melalui Presiden klub telah mengambil sikap resmi meminta investigasi menyeluruh terhadap insiden yang menimpa suporter klub mereka sendiri demi terwujudnya keadilan.

Tapi, Arema FC tidak meminta PSSI menggelar KLB, dan hanya meminta transformasi sepak bola Indonesia.

Discalimer: Artikel ini sebelumnya tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul "Arema FC Akhirnya Ambil Sikap Buntut Tragedi Kanjuruhan, Dukung KLB PSSI Dipercepat".***

 

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah