Inilah Profil Ferdy Sambo, Berkarir Selama 28 Tahun Dipecat Karena Kasus Brigadir J

- 26 Agustus 2022, 06:20 WIB
Inilah Profil Ferdy Sambo, Berkair Selama 28 Tahun Dipecat Karena Kasus Brigadir J
Inilah Profil Ferdy Sambo, Berkair Selama 28 Tahun Dipecat Karena Kasus Brigadir J /Teras Gorontalo.com/Dok. Propam Riau

PORTAL SULUT - Karir gemilang Ferdy Sambo yang telah dirintis selama 28 tahun di Kepolisian akhirnya harus terhenti.

Kamis 25 Agustus 2022, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) memecat Irjen Ferdy Sambo dari institusi Polri.

Suami dari Putri Candrawathi ini diberhentikan dengan tidak hormat melalui sidang komisi kode etik Polri (KKEP).

Baca Juga: Karir Ferdy Sambo Selesai, Suami Putri Candrawathi ini Dipecat dari Polri, Ini Profilnya

"Pemberhentian dengan tidak hormat atau PTDH sebagai anggota Polri," kata Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Kabaintelkam) Komjen Ahmad Dofiri yang memimpin sidang etik Ferdy Sambo di Mabes Polri, Kamis 25 Agustus 2022.


Selain dipecat, Sambo juga dijatuhkan sanksi etik dengan dinyatakan sebagai perbuatan tercela dan sanksi administratif berupa penempatan khusus selama 40 hari.

Atas keputusan majelis sidang ini, Sambo langsung mengajukan banding.

"Mohon izin, sesuai dengan Pasal 29 PP 7 Tahun 2022, izinkan kami mengajukan banding, apapun keputusan banding kami siap untuk laksanakan," kata Sambo.

Lantas siapa sebenarnya Ferdy Sambo? Berikut profilnya yang dikutip dari Jatimnetwork.

Irjen Pol Ferdy Sambo merupakan pria kelahiran Barru, Sulawesi Selatan pada 9 Februari 1973. Artinya, usia saat ini adalah 49 tahun.

Dia menikah dengan drg. Ny. Putri Candrawathi dan dikaruniai empat orang anak.

Ayahnya adalah Mayor Jenderal Pol Pieter Sambo yang merupakan mantan Kapolda Sumatera Utara pada tahun 1986.

Selama berkarier di kepolisian, Ferdy Sambo berpengalaman di bidang reserse.

Jabatan sebelumnya ialah Dirtipidum Bareskrim Polri tahun 2019, kemudian dipromosikan menjadi Kadiv Propam Polri di tahun 2020.

Namun di tahun 2022 ini, Ferdy Sambo harus dimutasi ke Pati Yanma Polri.

Nama Ferdy Sambo mulai populer setelah sukses menangani kasus Bom Sarinah Thamrin yang cukup menggemparkan di tahun 2016.

Di tahun yang sama, dia juga mengungkap kasus kopi yang mengandung racun sianida.

Biodata Irjen Pol Ferdy Sambo

Nama Lengkap: Irjen Pol Ferdy Sambo

Tempat, tanggal lahir: Barru, 9 Februari 1973

Umur: 49 tahun

Agama: Kristen

Suku: Bugis

Orang Tua: Mayor Jenderal Pol Pieter Sambo (Ayah)

Istri: drg. Putri Candrawathi

Anak: 4 orang

Mertua: Belum diketahui

Baca Juga: Hotman Paris Komentari Motif Pembunuhan Brigadir J: Terlihat Pada Isi BAP

Pendidikan:
- Akademi Kepolisian (1994)
- PTIK (2003),
- Sespim (2008)
- Sespimti (2018)

Pangkat: Inspektur Jenderal Polisi (Bintang 2)

Itulah biodata dan profil terbaru Irjen Pol Ferdy Sambo eks Kadiv Propam Mabes Polri lengkap beserta keluarganya.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah