Pemantauan di 34 Provinsi Tak Lihat Hilal, Idul Adha Bertepatan dengan 10 Juli 2022

- 30 Juni 2022, 08:15 WIB
Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi bacakan keputusan Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijah, di Jakarta, Rabu 29 Juni 2022.  Idul Adha 1443 Hijriah bertepatan dengan 10 Juli 2022.
Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi bacakan keputusan Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijah, di Jakarta, Rabu 29 Juni 2022. Idul Adha 1443 Hijriah bertepatan dengan 10 Juli 2022. /Foto: Humas Kemenag RI/

PORTAL SULUT - Hari Raya Idul Adha 1443 hijriah akan jatuh pada hari Minggu bertepatan dengan 10 Juli 2022.

Hal ini terkait dengan keputusan Kementerian Agama (Kemenag) yang menetapkan 1 Zulhijah 1443 Hijriyah jatuh pada Jumat, 1 Juli 2022.

Diketahui, Hari Raya Idul Adha jatuh pada 10 Zulhijah setiap tahunnya menurut kalender hijriah.

Baca Juga: Tarif Listrik PLN Naik 1 Juli 2022, Ini Cara Turunkan Daya Listrik Via PLN Mobile

"Sidang Isbat telah mengambil kesepakatan bahwa tanggal 1 Zulhijah tahun 1443 Hijriah ditetapkan jatuh pada Jumat tanggal 1 Juli 2022," tutur Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi usai memimpin Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijah, di Jakarta, Rabu 29 Juni 2022.

"Dengan demikian Hari Raya Idul Adha 1443 H jatuh pada 10 Juli 2022," imbuh Wamenag seperti siaran pers dari Humas Kemenag RI .

Ia menjelaskan, keputusan itu didasarkan dari pantau hilal di 86 titik seluruh wilayah Indonesia, kemudian dilanjutkan dengan rapat sidang isbat.

Baca Juga: Wajib Gunakan PeduliLindungi, Berikut Cara Menjual dan Membeli Minyak Curah

Menurutnya, proses pengamatan hilal ini menjadi pertimbangan penting dalam sidang isbat.

"Dari 34 provinsi yang telah kita tempatkan pemantau hilal, tidak ada satu pun dari mereka yang menyaksikan hilal," jelasnya.

Halaman:

Editor: Adisumirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x