Heboh Tiket Candi Borobudur Naik Rp750 Ribu, Inilah Tiga Faktanya

- 6 Juni 2022, 10:27 WIB
Harga tiket naik Candi Borobudur dinaikkan dan pengunjung dibatasi.
Harga tiket naik Candi Borobudur dinaikkan dan pengunjung dibatasi. /Antara/Anis Efizudin/

Rencana harga tiket Rp750 ribu untuk memasuki areal Candi Borobudur masih bisa berpotensi turun.

Pasalnya, keputusan terkait kenaikan harga tiket tersebut masih dalam tahap pengkajian. Apalagi dengan adanya masukan dari masyarakat yang menilai harga tersebut terlalu tinggi.

Luhut menjelaskan, dirinya akan mengupayakan agar harga tersebut turun.

Baca Juga: Tata Cara dan Tahapan Seleksi PPG Prajabatan Tahun 2022, Penuhi Panggilan Jiwa Untuk Menjadi Guru Profesional

"Saya mendengar banyak sekali masukan masyarakat hari ini terkait dengan wacana kenaikan tarif untuk turis lokal. Karena itu nanti saya akan minta pihak-pihak terkait untuk segera mengkaji lagi supaya tarif itu bisa diturunkan," tutur dia dalam keterangan tertulis.

Maka dari itu, keputusan lebih lanjut akan dibahas dan diputuskan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada minggu depan.

DISCLAIMER: Artikel ini sebelumnya tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul "3 Fakta Tiket Candi Borobudur Naik Drastis Jadi Rp750 Ribu".***

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah