Layanan yang Diterima Jemaah Haji Selama di Arab Saudi, 119 Kali Makan hingga Dapat Air Zam-zam di Hotel

- 10 Mei 2022, 08:52 WIB
TIGA layanan utama untuk jemaah haji, akomodasi, konsumsi, dan transportasi.
TIGA layanan utama untuk jemaah haji, akomodasi, konsumsi, dan transportasi. //cirebon.pikiran-rakyat.com/Uyun Achadiat

PORTAL SULUT - Kementerian Agama memastikan para jemaah haji Indonesia akan mendapat makanan tiga kali dalam sehari selama di Arab Saudi.

Jemaah haji 1443 Hijriah/2022 akan mendapat layanan makan sebanyak maksimal 119 kali.

Jumlah ini terdiri atas 75 kali layanan konsumsi di Makkah, 27 kali di Madinah, 16 kali di Arafah-Mina-Muzdalifah atau Armuzna.

Baca Juga: Cek di sini Link Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi Rekrutmen Bersama BUMN, Apakah Namamu Lolos?

Mereka juga akan mendapatkan satu kali makan di bandara Jeddah, baik saat kedatangan maupun kepulangan.

"Bisa dikatakan jemaah full mendapatkan makan selama tiga kali per hari selama di Arab Saudi," ujar Direktur Layanan Haji Luar Negeri Subhan Cholid dalam rilis pada Senin, 9 Mei 2022.

"Jemaah juga akan mendapatkan paket kelengkapan konsumsi selama di Makkah, Madinah dan Armuzna berupa kopi, teh, gula, saus sambal, kecap, sendok, dan gelas kaca," sambungnya.

Dia menjelaskan ada tiga jenis layanan jemaah di Arab Saudi. Selain konsumsi, layanan lainnya akomodasi dan transportasi.

Subhan menyebut bahwa layanan akomodasi disiapkan dengan mengacu pada standar kualitas hotel, jarak ke Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah.

Acuan lainnya wilayah, harga, serta kemudahan akses transportasi bus shalawat (khusus di Makkah), dan distribusi katering.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x