Tryout PPPK Guru Mirip Aslinya, dari Guru SD Hingga SMK, Ini Linknya

- 18 Agustus 2021, 05:48 WIB
Ilustrasi soal Tryout PPPK Guru
Ilustrasi soal Tryout PPPK Guru /Pixabay/mohamed_hassan


PORTAL SULUT - Tahapan seleksi PPPK Guru masuk tahap masa sanggah.

Nah untuk mempersiapkan tes kompetensi, peserta PPPK Guru harus rajin belajar. Salah satunya dengan ikut tryout gratis.

Tryout ini diyakini bakal mirip dengan saat tes aslinya.

Baca Juga: CPNS 2021: Kapan Kartu Deklarasi Sehat Diisi dan Dicetak? Simak Disini Jawabannya

Tryout Kemendikbud ini menyiapkan latihan soal dan materi pembelajaran khusus peserta PPPK Guru.

Diharapkan dengan latihan soal tersebut, peserta mampu menggunakan bahan belajar mandiri dan latihan soal untuk mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi PPPK Guru.

Dalam tryout tersebut, Kemendikbud telah menyiapkan sejumlah materi pembelajaran mata pelajaran umum seperti Bahasa Arab, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, Bahasa Jerman, Bahasa Mandarin.

Bahasa Prancis, Bimbingan Konseling, Biologi, Ekonomi, Fisika, Geografi, Informatika, IPA, IPS, Kimia, Matematika, Pendidikan Luar Biasa, PGSD, PJOK SD, PJOK SMP/SMA/SMK, PPKN, Sejarah, Seni Budaya, Sosiologi, dan TK/PAUD.

Tak hanya mata pelajaran umum, dalam tryout itu, juga telah disiapkan sejumlah mata pelajaran kejuruan seperti Agribisnis Perikanan, Agribisnis Tanaman, Agribisnis Ternak, Agriteknologi Pengolahan Hasil Pertanian.

Akuntansi dan Keuangan Lembaga, Animasi, Broadcasting dan Perfilman, Busana, Desain dan Produksi Kriya, Desain Komunikasi Visual, Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan, Kehutanan.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x