Yuk Melamar CPNS dan PPPK 2021 di BRIN, Ada Jabatan bagi Pelamar Usia 60 Tahun, Diaspora Paling Banyak Dicari

- 8 Juli 2021, 18:53 WIB
Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) membuka 325 formasi CPNS dan PPPK 2021
Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) membuka 325 formasi CPNS dan PPPK 2021 /

Di akun Instagram resminya, @brin_indonesia, BRIN juga mengumumkan hal serupa.

“@brin_indonesia membuka kesempatan berkarir dan berkarya bagi talenta-talenta unggul Indonesia, untuk menjadi periset Jenjang Muda dan Madya yang akan ditempatkan di berbagai organisasi riset BRIN,” bunyi pernyataan tersebut.

Adapun WNI yang dicari BRIN, adalah berkualifikasi pendidikan doktoral (S3) lulusan dalam maupun luar negeri.

Sedangkan berbagai bidang riset yang ditawarkan BRIN, meliputi Riset Hayati dan Bioteknologi, Riset Teknik, Riset Geologi dan Kelautan, Riset Ketenaganukliran, Riset Penerbangan dan Keantariksaan, serta Riset Sosial dan Kemanusiaan.

Baca Juga: Ayo Daftar! Formasi CPNS Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) 0 Pendaftar, Kesempatan jadi PNS BPK Terbuka

Rincian formasi yang disediakan BRIN bagi pelamar CPNS, yakni peneliti muda sebanyak 110 formasi diaspora, umum (81), cumlaude (23), disabilitas (5), dan 2 formasi bagi putra-putri Papua/Papua Barat.

Syarat usia bagi pelamar CPNS pada jabatan peneliti muda ini maksimal 40 tahun.

Kemudian, BRIN menawarkan 104 formasi peneliti ahli madya untuk calon PPPK.

Pelamar calon PPPK yang dicari BRIN, maksimal berusia 60 tahun pada saat memasukkan dokumen lamaran.

Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2021 di BRIN dapat diakses melalui portal https://casn.brin.go.id.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x