Diskon dan Token Listrik Gratis Bulan Februari, Begini Caranya

- 3 Februari 2021, 18:32 WIB
Ilustrasi petugas PLN
Ilustrasi petugas PLN /Dok. PLN/

PORTAL SULUT - 32 juta pelanggan rumah tangga daya 450 Volt Ampere (VA) dan 900 VA bersubsidi, serta 459.000 pelanggan bisnis dan industri daya 450 VA dipastikan tetap mendapat stimulus listrik periode Februari 2021.

Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN, Agung Murdifi, memastikan PT PLN (Persero) akan menyalurkan bulan ini.

Menurut Agung, PLN telah siap menyalurkan mengingat stimulus listrik sangat membantu untuk meringankan beban kelompok masyarakat tidak mampu.

Baca Juga: Ketinggalan Pembelajaran, Mendikbud Nadiem: Sekolah Sulit PJJ, Harus Tatap Muka

“Terutama dalam menghadapi pandemi Covid-19 seperti sekarang inu,” ucap Agung, di Jakarta Rabu 3 Februari 2021.

Agung menjelaskan, diskon 50 persen diberikan juga kepada golongan pelanggan rumah tangga 900 VA bersubsidi pascabayar.

Pelanggan kategori ini diskon 50 persen langsung diterima saat membeli token.

“Stimulus yang diberikan pada periode Januari- Maret 2021 maksimal setara dengan 720 jam nyala. Sedangkan pemakaian di atas itu akan dikenakan tarif normal subsidi.

Baca Juga: Kemenkeu Beri Penjelasan Soal Subsidi Gaji 2021

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah