Berikut 10 Rahasia Bisa Lolos CPNS 2021

21 Agustus 2021, 13:36 WIB
10 Rahasia Bisa Lolos CPNS 2021 /bkpsdm.naganrayakab.go.id

PORTAL SULUT - Tahapan Seleksi CPNS 2021 saat ini menunggu tanggal penetapan SKD dari Badan Kepegawaian Nasional.

Seperti diketahui, BKN masih menunggu lampu hijau dari satuan tugas covid-19 terkait pelaksanaan SKD CPNS 2021.

Menjelang pelaksanaan SKD ada persiapan dan juga trik bagi CPNS bisa lolos menjadi seorang Aparatur Sipil Negara.

Baca Juga: Daftar Jumlah Formasi dan Peserta SKD Penjaga Tahanan CPNS Kemenkumham di Tiap Daerah

Sebelum itu, CPNS harus mengetahui berapa nilai passing grade yang ditetapkan BKN dan harus dipenuhi dalam pelaksanaan ujian SKD nanti.

Karena peserta CPNS harus mampu mendapatkan nilai terbaik dari passing grade agar bisa masuk dalam peringkat tertinggi.

peserta CPNS yang berhak mengikuti SKB harus masuk tiga kali kebutuhan jabatan.

Berikut standart penilaian kelulusan SKD CPNS 2021 :

•  TKP, TIU, dan TKW
Nilai total dan TKP sama, maka nilai TIU tertinggi yang lolos

• TKP, TIU, dan TKW
Nilai total sama, maka nilai TKP tertinggi lolos

• TKP, TIU, dan TWK
Nilai TKP, TIU, dan TWK sama, maka CPNS diikutkan SKB

persiapan matang harus dilakukan para CPNS 2021 karena jika tidak akan mengakibatkan kesalahan fatal atau harus gugur.

Untuk itu beberapa tips atau rahasia untuk agar lancar dan lolos dalam CPNS 2021.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Konsekuensi Jika Berbohong Saat Mengisi Deklarasi Sehat SKD CPNS 2021

Berikut perinciannya :

1. Rencanakan jadwal belajarmu

Luangkanlah waktu belajar yang bisa kamu gunakan untuk berlatih soal, mempelajari kisi-kisi dari berbagai materi.

2. Rajin latihan soal-soal tes CPNS

BKN mempersiapkan latihan soal secara online melalui situs https:// cat.bkn.go.id

3. Mengenali dan mempelajari kisi-kisi dan materi CPNS

Bisa juga bertanya, kepada para CPNS 2019 yang lolos seperti apa contoh soalnya

4. CPNS bisa coba ikut kelompok belajar atau bimbel

Saat ini banyak aplikasi tes cpns atau bisa berkomunikasi digrup media sosial.

5. Selalu update informasi mengenai CPNS

Bisa mengecek dari akun SSCASN, atau laman web instansi yang dilamar

6. Persiapkan dokumen yang diperlukan

Saat ini BKN menambahkan aturan tentang pelaksanaan SKD CPNS dengan wajib membawa, KTP, Kartu ujian, Kartu Deklarasi Sehat yang di cetak dari akun SSCASN.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Tes PPPK Guru 2021 Tahap I, II dan III, Lihat Namamu di Mana

7. Memperhatikan passing grade

CPNS memperhatikan nilai ambang batas yang tetapkan Kemenpan-RB dengan BKN agar tidak gagal.

8. Istirahatkan pikiran sebelum ujian dimulai

Pikiran yang tenang akan memudahkan kamu saat
mengerjakan soal ujian.

9. Pahami lokasi tes CPNS

Simak informasi setiap instansi yang dilamar melalui akun media sosial, kemudian datang lebih cepat untuk menghindari kemacetan.

10. Teliti dan memperhatikan waktu

saat mengerjakan soal SKD dan SKB harus teliti karena banyak pertanyaan menjebak. Kemudian dalam peraturan BKN nomor 50 tahun 2019 untuk hadir 60 menit sebelum pelaksanaan ujian CPNS dimulai.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler