Banyak yang Tidak Menyadari Bahwa Ada Dosa yang Terus Mengalir Setiap Saat Kata Ustadz Khalid Basalamah

- 20 Februari 2023, 09:34 WIB
Ustadz Khalid Basalamah.
Ustadz Khalid Basalamah. /

Kita sebagai umat muslim tentunya harus mengambil sikap jika melihat saudara atau teman kita membuat kesalahan yang nantinya akan membawa diri mereka terjerumus pada dosa besar.

Dengan sikap tersebut kita saling mengingatkan satu sama lain agar mereka yang tidak sadar akan bahaya dosa akan menyadari perbuatannya sebelum bertindak.

Hal ini tentunya membuat kita sebagai umat manusia untuk tidak menganggap enteng dosa yang setiap waktu selalu menghantui kita.

Ustadz Khalid Basalamah juga mengatakan teruslah menjadi pengingat bagi orang-orang yang menganggap enteng sebuah dosa agar mereka akan lebih tahu bahwa dosa yang kita lakukan akan membahaya diri kita di akhirat nanti.

“Sikap yang menganggap enteng terhadap dosa yang dilakukan saudara atau teman kita, akan membuat kita mendapatkan dosa juga karena mengetahui hal tersebut itu salah namun kita hanya membiarkannya,” Tambah Ustadz Khalid Basalamah.

Baca Juga: Selamat Datang Bulan Syaban 2023, Kapan Malam Nifsu Syaban 2023? Ini Niat dan Keutamaannya

Namun perlu untuk diketahui bahwa ketika kita sudah mengingatkan akan bahaya dosa kepada saudara dan teman kita lalu tidak dihiraukan, maka kewajiban kita sebagai umat manusia yang saling mengingatkan sudah selesai dan kita tidak akan mendapatkan dosa.

“Pada hakikatnya manusia hanya bisa mengingatkan dan Allah SWT lah yang memberikan hidaya kepada setiap hambanya,” Terang Ustadz Khalid Basalamah.

Dirinya juga menambahkan, Jika semua ucapan kita kita dihiraukan maka paling tidak kita doa kan saja orang tersebut agar tidak berbuat dosa.

Perlu untuk diingat, bahwa jika hal ini hanya kita biarkan saja, maka dosa kita juga akan terus mengalir pada diri kita sendiri bila sehari ada banyak manusia yang melakukan dosa.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah