10 Muharram Jatuh Pada Senin 8 Agustus Besok, Mbah Moen: 2 Amalan Hari Asyura, Dosa Setahun Allah Lebur

- 7 Agustus 2022, 17:03 WIB
Amalan untuk hari Asyura yang jatuh pada 10 Muharram atau 8 Agustus 2022, berikut ijazah Mbah Moen.
Amalan untuk hari Asyura yang jatuh pada 10 Muharram atau 8 Agustus 2022, berikut ijazah Mbah Moen. /Foto dok.:facebook/udin/

PORTAL SULUT – KH Maimoen Zubair semasa hidupnya sering memberi amalan berkaitan dengan rezeki.

Pada suatu kesempatan, kyai yang disapa Mbah Moen itu bicara tentang amalan bulan Muharram yakni tepat hari Asyura.

Pada tanggal 10 Muharram yang tepat tanggal 8 Agustus 2022, ada 2 amalan penting untuk penggugur dosa serta menarik rezeki.

Lantas apakah 2 amalan tersebut? Simak penjelasan lengkapnya hanya di artikel ini.

Baca Juga: Kanker Payudara dan Serviks Sembuh Tanpa Operasi, Hanya Dengan Herbal Alami Ini, Ungkap dr. Zaidul Akbar

KH Maimoen Zubair yang akrab disapa Mbah Moen menjelaskan pentingnya membuat amalan-amalan baik pada bulan Muharram.

Bukan hanya bulan Ramadhan, bulan Muharram juga punya pelbagai keistimewaan dan keutamaan.

Bulan Muharram sendiri merupakan bulan pertama yang menandai pergantian tahun dalam kalender Hijriah.

Baca Juga: Insya Allah Rezeki Bertambah Berkali-kali Lipat Lewat Amalan Ini, Ustadz Adi Hidayat: Baca Setiap Dapat Uang

Salah satu keutamaan dari bulan Muharram jatuh pada tanggal 10 Muharram atau tanggal 8 Agustus 2022 besok.

Seringkali tanggal 10 Muharram ini disebut sebagai lebaran bagi anak yatim karena ada amalan yang berkaitan dengan sedekah.

Allah telah berjanji kepada umat-Nya bahwa semua ibadah pada tanggal 10 Muharram ini akan diganjar pahala besar-besaran.

Baca Juga: Naudzubillah! Semua Amalan Jadi Sia-sia Karena 1 Perbuatan Ini, Syekh Ali Jaber: Bisa Dapat Kemurkaan Allah!

Pada kitab l’anatu Tholibin Sayyid Bakri bin Muhammad Syato, berucap bahwa siapapun yang menyantuni anak yatim maka seakan-akan ia telah menyantuni semua anak yatim yang ada di seluruh dunia.

Dinukil portalsulut.com dari Mantra Sukabumi, “2 Amalan Dahsyat Hari Asyura 10 Muharram menurut Mbah Moen” diakses 7 Agustus 2022, berikut 2 amalan penting Mbah Moen untuk hari Asyura:

  1. Mendirikan puasa Asyura

Dijelaskan dalam hadits yang diriwayatkan Al-Bukhari, ketika Rasulullah tiba ke Madinah, orang-orang Yahudi tengah menjalankan puasa Asyura.

Kaum Yahudi mendirikan puasa Asyura sebagai bentuk syukur sebab saat itu adalah hari di mana Nabi Musa mengalahkan Firaun.

Baca Juga: Almarhum Ternyat Bisa Mendengar Suara Kita Dari Alam Kubur, Ucapkan Ini Setiap Ziarah Ujar Buya Yahya

Kemudian Nabi Muhammad memerintahkan para sahabat ikut puasa demi merayakan kemenangan Nabi Musa as.

Keutamaan dari puasa Asyura ini maka akan diampuni dosa-dosanya selama satu tahun yang telah lampau.

Dalam kitab Shahih Muslim diriwayatkan: Rasulullah saw pernah ditanya mengenai puasa Asyura, maka Rasulullah berkata: “Puasa Asyura itu melebur dosa satu tahun yang lampau.” (HR. Muslim)

Dalam riwayat Rasulullah bersabda, andaikan beliau masih hidup pada tahun berikutnya maka beliau akan menjalankan puasa Tasu'a.

Puasa Tasu’a sendiri bertujuan supaya puasa Asyura tidak menyerupai puasa kaum Yahudi.

  1. Memperbanyak sedekah kepada anak yatim dan keluarga

 Di samping sunnah mengerjakan puasa pada hari Asyura, sangat dianjurkan memberi nafaqoh kepada keluarga.

Barangsiapa memberi kelonggaran rezeki kepada keluarganya pada hari Asyura, maka Allah akan memberinya kelonggaran (rezeki) kepadanya selama 1 tahun,” ujar Rasulullah dalam sebuah riwayat.

Di samping itu sangat penting juga untuk memperbanyak sedekah kepada kaum fakir miskin.

Baca Juga: Jika Tak Ingin Menderita Penyakit Kanker Ganas, Cepat Hentikan Konsumsi Makanan Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Dikisahkan ada orang Yahudi yang masuk Islam karena mimpi menyaksikan gedung besar yang menjadi imbalan atas sedekah seseorang kepada kaum miskin yang tertindas.

Lalu orang Yahudi tersebut memberikan sedekah sebagai bentuk merayakan hari Asyura.

Di samping 2 amalan dahsyat tersebut, Mbah Moen selaku guru kesayangan Gus Baha juga menjelaskan peristiwa luar biasa di hari Asyura.

Inilah 10 keutamaan 10 Muharram:

  1. Taubat Nabi Adam Allah terima.
  2. Nabi Idris as diangkat ke surga.
  3. Kapal Nabi Nuh as. akhirnya mendarat.
  4. Nabi Ibrahim as diselamatkan dari kobaran api.
  5. Nabi Musa mendapat kitab Taurat
  6. Nabi Yusuf akhirnya keluar dari penjara.
  7. Nabi Yaqub as akhirnya mendapatkan lagi penglihatannya.
  8. Nabi Yunus as akhirnya dikeluarkan dari perut ikan.
  9. Terbelahnya laut untuk Nabi Musa as serta tenggelamnya Firaun.
  10. Alam semesta Allah ciptakan pada hari ini.

Demikianlah 2 amalan penting untuk merayakan 10 Muharram atau hari Asyura yang jatuh 8 Agustus 2022.

Wallahualam.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah