Jangan Lakukan Hal Ini Setelah Subuh, Rezeki Akan Sempit Terang Buya Yahya

- 13 Juli 2022, 10:02 WIB
Buya Yahya
Buya Yahya /Foto dok.: Tangkap layar YouTube Al-Bahjah TV

 

PORTAL SULUT - Buya Yahya menjelaskan tentang, hal yang tidak baik dilakukan setelah subuh.

Jika hal ini dilakukan setelah subuh, akan membuat rezeki sempit kata Buya Yahya.

Subuh adalah waktu saat malaikat pembawa rezeki mendoakan keberkahan untuk kita.

Baca Juga: Inilah 10 Ciri Orang Tua yang Durhaka kepada Anak Kata Syekh Ali Jaber

Oleh karena itu, Buya Yahya mengimbau agar jangan melakukan hal ini selepas subuh.

Itu adalah suatu kebiasaan yang kurang baik, ungkap Buya Yahya.

Agar rezeki tidak sempit, tidak cukup hanya dengan melakukan hal-hal yang akan mendatangkan rezeki, namun hal-hal yang membuat rezeki sempit juga harus dihindari.

Meskipun sudah berusaha dan bekerja keras, namun jika hal ini terus saja dilakukan maka rezeki akan tetap sempit.

Lalu hal apakah yang tidak boleh dilakukan selepas subuh tersebut?

Dikutip dari kanal YouTube Al-Bahjah TV pada tanggal 19 Agustus 2017, Buya Yahya menerangkan tentang hal yang tidak boleh dilakukan selepas subuh.

“Habis shalat subuh, tidak haram untuk melakukan hal itu setelah subuh, ulama mengatakan itu makruh,” jelas Buya Yahya.

“Karena itu adalah waktu untuk kita mendekatkan diri kepada Allah, jadi tidak haram hanya makruh,” sambungnya.

Baca Juga: Jangan Lakukan Hal Ini Jika Sedang Berbuhubungan Suami Istri, Ustadz Abdul Somad: Bisa Jadi Zina dan Dosa

Jika hal itu dilakukan, ia akan kehilangan banyak hal diantaranya rezeki.

Jadi hal yang tidak baik jika dilakukan setelah subuh adalah tidur.

Ada 2 waktu yang jangan sampai kita lalaikan, yang pertama adalah habis shalat ashar sampai maghrib, yang kedua adalah habis shalat subuh sampai terbit matahari.

Siapa pun yang menghidupkan antara waktu shalat subuh sampai terbit matahari, maka Allah akan berikan rezeki dhohir.

Jadi akan Allah beri rezeki lebih cepat dari pada orang yang sudah pergi ke pasar pagi-pagi.

“Tapi bagaimana kalau harus pergi ke pasar pagi-pagi? Kalau begitu jadikan perjalananmu ke pasar adalah dengan Allah, saat duduk di pasar sambil nunggu pelanggan, sambil dzikir kepada Allah,” jelas Buya Yahya.

Agar anda menjadi salah satu orang yang menghidupkan waktu subuh sampai matahari terbit, yang penting jangan tidur.

Jadi itulah penjelasan Buya Yahya tentang hal yang tidak baik jika dilakukan selepas subuh.***

Editor: Adisumirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah