Nelayan Kamboja Tangkap Ikan Pari Raksasa, Beratnya Pecahkan Rekor Ikan Tawar Terbesar

- 21 Juni 2022, 17:30 WIB
Ikan air tawar terbesar di dunia, ikan pari raksasa, dengan berat 300 kilogram, difoto bersama ilmuwan internasional, pejabat perikanan Kamboja, dan penduduk desa di pulau Koh Preah di Sungai Mekong selatan provinsi Stung Treng, Kamboja 14 Juni 2022. Gambar diambil dengan drone pada 14 Juni 2022.
Ikan air tawar terbesar di dunia, ikan pari raksasa, dengan berat 300 kilogram, difoto bersama ilmuwan internasional, pejabat perikanan Kamboja, dan penduduk desa di pulau Koh Preah di Sungai Mekong selatan provinsi Stung Treng, Kamboja 14 Juni 2022. Gambar diambil dengan drone pada 14 Juni 2022. /Foto: via REUTERS/SINSAMOUT OUNBOUNDISANE/FISHBIO/

PORTAL SULUT - Seorang nelayan di Kamboja menangkap ikan pari berukuran raksasa. Bahkan beberapa orang menyebutnya ikan monster.

Bagaimana tidak, ikan pari yang ditangkap pria bernama Moul Thun (41) itu 661 pon (hampir mencapai 300 kilogram).

Ikan pari raksasa ini memecahkan rekor berat ikan lele yang ditangkap di Thailand pada tahun 2005. Lele itu beratnya 646 pon (293 kilogram).

Baca Juga: Inilah 10 Negara yang Diprediksi Akan Tenggelam

Adapun panjang ikan pari raksasa tersebut adalah 13 kaki (3,96 meter).

Ikan pari yang dijuluki 'Boramy' atau 'bulan purnama' dalam bahasa Khmer itu, didapat di Sungai Mekong yang terkenal dengan berbagai spesies ikan besar.

Tim ilmuwan dari proyek penelitian Keajaiban Mekong membantu menandai, mengukur, dan menimbang pari sebelum dilepaskan kembali ke sungai.

Label, yang mengeluarkan sinyal akustik, akan memungkinkan para ahli untuk memahami perilaku ikan pari di sepanjang sungai besar yang mengalir melalui China, Myanmar, Laos, Thailand, Kamboja, dan Vietnam.

Perangkat akan mengirimkan informasi pelacakan untuk tahun depan.

Sungai Mekong adalah rumah bagi beberapa spesies ikan air tawar raksasa tetapi tekanan lingkungan meningkat.

Salah satu yang dikhawatirkan para ilmuwan adalah program pembangunan bendungan. Proyek itu diduga mengganggu tempat pemijahan.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x