Inilah Sekolah TERMAHAL di Dunia! Sekolah Para Raja, Ongkos Studi Rp1,86 Miliar per Tahun

- 31 Maret 2022, 16:13 WIB
Kompleks kampus Institut Le Rosey, sekolah termahal di dunia./Facebook Institut Le Rosey
Kompleks kampus Institut Le Rosey, sekolah termahal di dunia./Facebook Institut Le Rosey /

Raja Juan Carlos dari Spanyol, Raja Fuad II dari Mesir, dan Raja Albert II dari Belgia, pernah mengecap pendidikan di sekolah ini.

Begitu pula Shah Iran, Aga Khan dan Putri Marie-Chantal dari Yunani, termasuk dalam daftar alumni sekolah tersebut.

Dilansir PortalSulut.Pikiran-Rakyat.com dari Oddity Central, belum diketahui pasti apakah tarif mahal yang dipasang Institut Le Rosey, ada hubungannya dengan posisi sekolah ini sebagai tempat menimba ilmu dari para Raja dan tokoh terkenal dunia.

Baca Juga: Puasa di Bulan Ramadhan namun Tidak Sahur Apakah Boleh? Simak Baik-baik, Ini Jawaban Buya Yahya

Pastinya, setelah mendidik beberapa keluarga paling terkenal di Eropa selama lebih dari satu abad, Institut Le Rosey memang telah menetapkan biaya studi tahunan lebih dari $ 130.000 atau setara Rp1,86 miliar per siswa.

Didirikan pada tahun 1880 oleh Paul Carnal, Institut Le Rosey adalah satu-satunya sekolah asrama dengan dua kampus.

Kompleks sekolah ini terbilang luas dan terletak di Le Rolle, di tepi Danau Jenewa.

Sejumlah fasilitas mewah melengkapi Institut Le Rosey.

Mulai dari kolam renang ukuran Olimpiade, lapangan tenis, lapangan tembak, pusat berkuda, dan gedung konser senilai £40 juta atau setara Rp754 miliar, ada di sekolah para Raja ini.

Selain itu, Institut Le Rosey dilengkapi pula kampus musim dingin di Gstaadt, tempat para siswa menghabiskan sebagian besar waktu mereka untuk bermain ski di sore hari.

Halaman:

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah