5 Obat Alami Ini Bantu Atasi Sakit Jantung Yang Mudah Didapatkan

- 9 Oktober 2022, 12:31 WIB
ilustrasi, 5 Obat Alami Ini Bantu Atasi Sakit Jantung Yang Mudah Didapatkan
ilustrasi, 5 Obat Alami Ini Bantu Atasi Sakit Jantung Yang Mudah Didapatkan /PIXABAY/Nikiko

PORTAL SULUT- Penyakit jantung menjadi ancaman karena, masih menjadi penyebab dari kematian nomor satu di dunia tak mengenal usia tua ataupun muda bisa terkena penyakit ini.

Diet dan gaya hidup sehat dipercaya dapat meningkatkan kesehatan jantung.

Namun, demikian pengobatan herbal juga tak kalah membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan juga meringankan gejalanya.

Baca Juga: Sembilan Makanan Bisa Bantu Penyembuhan Penderita Stroke

Dilansir Portal Sulut dari chnnel Hidup Sehat Alami, berikut ini, 7 obat herbal alami yang bisa digunakan sebagai obat alami penyakit jantung.

  1. Bawang putih

Kandungan hidrogen sulfur yang ada dalam bawang putih akan bermanfaat mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh, sekitar 10-15 % remaja.

Hal ini selain dapat menyembuhkan sakit jantung, konsumsi bawang putih juga dapat membersihkan plak pada bagian arteri.

Tujuannya, agar aliran darah menuju jantung tidak terhambat.

  1. Teh hijau

Selama berabad-abad, pengobatan herbal menggunakan teh hijau dipercaya ampuh menyembuhkan berbagai penyakit.

Konsumsi teh hijau sebanyak 5-6 cangkir perhari akan dapat menjaga kesehatan jantung.

Sementara hasil penelitian lain menunjukkan bahwa, teh hijau yang diminum 10 cangkir sehari ampuh turunkan kolesterol jahat, penyebab penyakit jantung.

Baca Juga: Selamat, 5 Weton Lahir Dihitungan Tibo Kudo, Diprediksi Primbon Jawa Akan Kaya Raya dan Sukses

Kandungan senyawa epigallocatechin gallate dalam teh hijau yang memberi rasa pahit.

Yang disebut-sebut kaya manfaat dan berfungsi sebagai antioksidan.

Kandungan tersebut berguna untuk menangkal radikal bebas yang membahayakan kesehatan jantung, serta zat antikanker.

  1. Kunyit

Kunyit memang telah terkenal sebagai bumbu masak.

Namun, selain itu ternyata juga ampuh untuk melindungi otot jantung.

Sebuah studi pernah membuktikan bahwa, kandungan polifenol dalam kunyit bisa menghambat penyumbatan Arteri, penyebab serangan jantung dan stroke.

Metode pengobatan dengan kunyit juga sudah dikenal sejak lama di India dan Tiongkok sebagai anti inflamasi atau peradangan.

Walaupun kaya manfaat untuk kesehatan, penggunaan kunyit yang berlebihan sebagai konsumsi harian juga bisa membahayakan tubuh.

Baca Juga: Makan Berlebihan Bisa Jadi Tak Bikin Obesitas, tapi Tetap Meningkatkatkan Risiko Penyakit Berbahaya

  1. Paprika

Paprika memiliki kesamaan seperti teh hijau yaitu, memiliki kandungan antioksidan yang kaya dan juga berhasiat mengurangi ketegangan pada jantung.

Kandungan vitamin C, zat besi, magnesium, fosfor, dan kalium dalam paprika efektif membersihkan darah untuk memelihara kesehatan jantung.

Sebuah studi yang dilakukan di Tiongkok menunjukkan bahwa, konsumsi makanan mengandung paprika akan dapat terhindar dari risiko kematian akibat penyakit jantung iskemik.

  1. Jahe

Tidak sekedar menghangatkan tubuh, tanaman rempah seperti jahe juga berguna sebagai obat penyakit kardiovaskular.

Konsumsi 2-4 gram jahe perhari bermanfaat untuk mengurangi risiko penyumbatan arteri hingga 13 %.

Baca Juga: 5 Weton yang Akan Mudah Sekali Berhasil Dalam Menjalankan Usahanya

Sedangkan hasil penelitian lain menyatakan bahwa, konsumsi jahe secara teratur efektif menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL seperti bawang putih.

Demikianlah 5 obat herbal alami untuk atasi sakit jantung yang mudah didapatkan.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah