Ini Minuman Penurun Kolesterol yang Baik Menurut Dokter Saddam Ismail

- 21 Juli 2022, 13:06 WIB
Ilustrasi Ini Minuman Penurun Kolesterol yang Baik Menurut Dokter Saddam Ismail
Ilustrasi Ini Minuman Penurun Kolesterol yang Baik Menurut Dokter Saddam Ismail /Pexels/Anna Pou

PORTAL SULUT - Saat kadar kolesterol di tubuh tinggi, tidak boleh dibiarkan karena akan mempengaruhi tubuh dan mempengaruhi kesehatan, walaupun saat ini mungkin sedang tidak ada keluhan.

Jadi jangan tunggu ada keluhan baru bertindak karena saat kolesterol tinggi tentu harus diturunkan supaya normal kembali.

Dikutip Chanel YouTube Saddam Ismail, ini ada beberapa minuman yang bisa membantu untuk menurunkan kolesterol secara alami.

Baca Juga: 9 Hal Menakjubkan Minum Air Putih yang Dirasakan Dalam Tubuh

Ada beberapa rekomendasi minuman yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol diantaranya

1. Teh hijau

Teh hijau merupakan salah satu minuman yang bisa membantu menurunkan kolesterol, pada teh hijau ya terdapat catechin kemudian polifenol yang membantu melindungi jantung dan menurunkan kadar kolesterol.

Dengan mengkonsumsi teh hijau ini bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat, LDL dan juga kolesterol normal

Nah dengan turunnya kadar kolesterol ini sudah merupakan salah satu cara menurunkan resiko teman-teman terkena penyakit jantung akibat kolesterol tinggi.

2. Jus apel.

Jus apel ini mengandung serat, mengandung polifenol dan ini bisa membantu menurunkan kadar kolesterol yang bagus juga untuk kesehatan jantung.

Polifenol yang terdapat di jus apel yang bisa membantu mengurangi ataupun menurunkan kadar kolesterol jahat LDL.

Nah dengan begitu ini akan membantu menurunkan resiko teman-teman terkena penyumbatan pembuluh darah.

Jadi bisa terhindar dari stroke dan juga penyakit jantung koroner, ketika mengkonsumsi jus apel ini bisa menurunkan kolesterol.

Baca Juga: Bukan Rahasia Lagi, Buah Ini Mampu Redam Sel Kanker Ganas Pada Tubuh, dr. Zaidul Akbar: Insha Allah Sembuh

3. Susu kedelai

Susu kedelai tentu terbuat dari kedelai yang diolah menjadi susu, dengan mengkonsumsi susu kedelai secara rutin, ini bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDR.

4. Jus delima

Jus delima ini mengandung polifenol yang tinggi dibandingkan dengan buah apel dan juga teh hijau.

Jus delima Ini bagus untuk kesehatan jantung yang membantu menurunkan kadar kolesterol jahat, dengan meminum jus delima kadar kolesterol bisa normal kembali.

5. Jus jeruk

Jus jeruk ini sudah terkenal bagus untuk kesehatan, bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dan sebagai minuman penurun kolesterol karena mengandung vitamin C, juga kandungan karotenoid dan flavonoid.

Dengan mengkonsumsi jus jeruk secara rutin bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh tetapi jangan mengkonsumsi secara berlebihan.

Dan jangan memberikan pemanis tambahan gula ataupun sejenisnya, kalau diberikan madu boleh-boleh saja.

6. Jus alpukat

Buah alpukat ini bagus untuk menurunkan kolesterol juga bagus untuk kesehatan jantung karena memiliki lemak baik dan lemak sehat.

Namun harus hati-hati, jangan mengkonsumsi buah alpukat secara berlebihan karena kalorinya tinggi.

Banyak orang yang salah ketika mengolah jus alpukat jadi tambahkan gula biar manis karena kan alpukat itu rasanya sedikit hambar ataupun ditambah susu coklat atau susu kental manis dan sebagainya, supaya rasanya itu lebih nikmat.

Tetapi jika membuatnya seperti itu tentu manfaatnya tidak akan didapatkan, malah nanti mengkonsumsi jus alpukat malah jadi salah dan tidak sehat.

7. Kunyit asam

Kunyit asam juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol, ketika kolesterolnya tinggi tidak ada salahnya mencoba kunyit asam untuk membantu menurunkan.

Mengkonsumsi minuman-minuman tadi walaupun membantu menurunkan kadar kolesterol jangan berlebihan.

Harapannya minum banyak itu biar cepat turun tapi malah nanti enggak dapat manfaatnya.

Baca Juga: Waspada, Inilah 5 Gejala Awal Penyakit Kanker yang Tak Boleh Disepelekan, Salah Satunya Sering Demam

Kemudian, karena ini merupakan bahan alami herbal harus sabar tidak bisa minum saat ini lalu kolesterol langsung normal.

Tentu butuh proses dan butuh ketekunan, jadi memang harus bersabar dan tentu gaya hidup harus dirubah, olahraga teratur cukup istirahat.

Hidup harus sehat jangan mengkonsumsi makanan yang tinggi lemak, jadi memang harus dirubah semuanya

Tidak mungkin dengan mengkonsumsi minuman saja bisa turun tanpa merubah kebiasaan.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah