Tak Hanya Benjolan, Ini 10 Gejala Awal Kanker Payudara

- 3 Juni 2022, 20:29 WIB
Ilustrasi Hati-hati untuk Para Wanita! Kanker Payudara
Ilustrasi Hati-hati untuk Para Wanita! Kanker Payudara /Pexels/Anna Tarazevich

PORTAL SULUT - Kanker payudara merupakan penyebab kematian wanita terbanyak karena kanker dengan hampir 66 ribu kasus baru pada 2020.

Melansir American Cancer Society, utamanya ciri-ciri kanker payudara tahap awal adalah benjolan di organ tubuh tersebut.

Benjolan pada kanker payudara bisa berupa massa berbentuk bulat, lunak, dan terasa menyakitkan saat disentuh.

Baca Juga: Tips Membakar Lemak dan Menjaga Kesehatan Jantung, Tidur di Waktu Ini Kata dr Zaidul Akbar

Namun, ternyata gejala awal kanker payudara tak selalu benjolan. Pada beberapa kasus gejala awal bisa berupa keluhan-keluhan lainnya.

Sebagaimana dilansir Women’s Health, selain benjolan pada payudara dan ketiak berikut 10 gejala awal kanker payudara diantaranya:

1. Adanya cairan yang keluar dari puting susu
Beberapa wanita melaporkan gejala awal kanker payudara yang ia alami bukanlah benjolan, melainkan keluarnya cairan dari puting. Cairan tersebut bisa encer maupun kental. Warna juga bervariasi mulai dari bening, keruh putih mirip susu, kuning, hijau, atau kemerahan. Keluarnya cairan dari puting memang tidak selalu gejala kanker payudara. Bisa jadi kondisi tersebut disebabkan infeksi payudara, efek samping pil KB atau obat tertentu, sampai penyakit tiroid.

2. Puting susu tenggelam / tertarik masuk (retraksi atau inversi)
Sebetulnya puting yang dikatakan normal itu bisa berbeda-beda pada tiap wanita. Sebagai contoh, jika bentuk puting susu wanita dari sananya sudah tertarik ke dalam, itu normal. Namun jika puting susu yang awalnya tidak demikian kemudian tiba-tiba jadi tertarik ke dalam, bisa jadi itu gejala awal kanker. Sel-sel kanker bisa menyebabkan terbentuknya jaringan parut di dalam payudara, yang akhirnya menarik puting ke arah dalam.

Baca Juga: Ternyata 6 Tanaman Liar Ini Punya Banyak Manfaat untuk Kesehatan, Nomor 5 Sering Jadi Mainan Anak Kecil

3. Nyeri pada payudara
Biasanya, payudara nyeri dirasakan wanita akibat perubahan hormonal (misalnya PMS atau kehamilan). Namun, gejala tersebut bisa juga berkaitan dengan kanker payudara. Perubahan ini memicu rasa sakit, nyeri saat ditekan, dan ketidaknyamanan pada payudara. Beberapa penderita ada yang menggambarkan rasa sakitnya berupa rasa panas mirip terbakar. Kondisi tersebut bisa saja berkaitan dengan ukuran dan posisi tumor. Pada akhirnya kondisi itu mengakibatkan perubahan pada ukuran dan bentuk payudara, atau mengakibatkan pembengkakan yang nyeri.

4. Perubahan ukuran, bentuk, atau tampilan dari payudara
Gejala kanker payudara tahap awal lainnya yakni payudara atau area payudara membengkak. Jika terjadi perubahan bentuk dan ukuran dimana ukuran maupun bentuk payudara yang satu jauh berbeda dari payudara lainnya atau kulit di sekitar payudara terasa kencang, Sobat Sehatku wajib waspada, terutama apabila perubahan pada payudara tidak terkait siklus haid, cedera, atau punya riwayat penyakit tertentu. Tapi ingat ya, gejala-gejala tersebut tidak selalu terkait dengan kanker payudara karena banyak faktor yang bisa mempengaruhi seperti kondisi penuaan, hormon, dan faktor lain.

5. Perubahan tekstur kulit payudara
Melansir Medical News Today, kanker payudara dapat menyebabkan perubahan tekstur kulit sekitar dan pada payudara. Perubahan tekstur kulit ini disebabkan peradangan pada sel-sel kulit payudara. Beberapa perubahannya di antaranya kulit bersisik atau sangat kering di sekitar puting dan areola, kulit di bagian payudara menebal. Kadang-kadang penderita juga mengalami rasa gatal yang luar biasa. Namun sekali lagi, tidak semua perubahan tekstur kulit payudara merupakan gejala awal kanker payudara karena bisa saja disebabkan dermatitis dan eksim.

6. Lesung pipit di payudara
Lesung pipit di kulit payudara juga bisa jadi ciri-ciri kanker payudara. Biasanya, lesung pipit ini disebabkan peradangan pada jaringan payudara. Sel-sel kanker dapat menyebabkan penumpukan cairan getah bening di payudara dan menyebabkan kulit bengkak, berlesung pipit, bahkan berlubang. Dalam dunia kedokteran, perubahan ini disebut "peau d'orange" karena kulit payudara menyerupai permukaan jeruk.

7. Perubahan kelenjar getah bening
Kelenjar getah bening adalah kumpulan jaringan sistem daya tahan tubuh. Kelenjar ini berfungsi menyaring cairan dan menangkap sel-sel yang berpotensi berbahaya. Termasuk bakteri, virus, dan sel kanker. Jika sel kanker menjalar atau berkembang di luar payudara, tempat pertama yang disinggahi adalah kelenjar getah bening ketiak di sisi yang sama dengan payudara. Kondisi ini dapat menyebabkan pembengkakan di area tersebut. Selain pembengkakan kelenjar getah bening di ketiak, benjolan juga bisa terasa di sekitar tulang selangkangan. Namun, perubahan pada jaringan getah bening juga bisa disebabkan infeksi payudara atau penyakit lain yang tidak terkait kanker payudara.

Baca Juga: Waspada! Ternyata 7 Masalah Kesehatan Ini Bisa Jadi Penyebab Anda Mengalami Keringat Malam Hari

8. Perubahan pada kulit payudara
Kanker payudara dapat menyebabkan perubahan pada kulit sekitar payudara. Gejala awal kanker payudara ini bisa membuat kulit sekitar payudara berubah warna menjadi merah, ungu mirip memar, atau kebiruan. Jika seseorang mengalami perubahan warna pada payudaranya padahal tidak mengalami trauma fisik, baiknya untuk konsultasi dengan dokter untuk memastikan.

9. Pertumbuhan pembuluh darah vena yang jelas pada payudara
Pembuluh darah yang tampak di bawah kulit bisa dipengaruhi banyak hal, misalnya warna kulit, jumlah lemak subkutan, kehamilan, genetik, peningkatan berat badan, efek pemberian ASI, atau karena Mondor’s disease. Akan tetapi, jika pembuluh darah menjadi semakin jelas dan diikuti dengan pembengkakan, Sobat Sehatku perlu waspada karena adanya perubahan penampilan bisa menjadi gejala awal kanker. Pembuluh darah yang terlihat dapat menunjukkan adanya tumor karena mereka butuh aliran darah lebih banyak, yang berarti lebih banyak pembuluh darah. Atau bisa tumor menghalangi aliran darah, sehingga mengakibatkan pembuluh darah di dekatnya membengkak.

10. Adanya perubahan yang tidak berhubungan langsung dengan payudara
Menurut studi dari NCRI, nyeri punggung, nyeri leher, dan penurunan berat badan secara drastis bisa juga menjadi gejala awal kanker payudara. Nyeri punggung merupakan salah satu gejala kanker payudara yang jarang namun mungkin saja terjadi. Seperti kanker paru-paru, beberapa tumor kanker payudara dapat menekan saraf yang juga menyebar ke tulang belakang. Selain itu, berat badan seseorang yang bergejala kanker berangsur-angsur menurun karena selain nafsu makan menurun juga akibat adanya gangguan pada sistem pencernaan akibat infeksi sel-sel kanker.

Nah itulah 10 gejala selain benjolan pada payudara atau ketiak yang bisa menjadi tanda awal seseorang mengidap kanker payudara. Jika Sobat Sehatku mengalami satu atau lebih gejala tersebut di atas, segera konsultasikan dengan dokter ya untuk memastikan. Semakin dini terdeteksi, semakin baik pula angka harapan hidup penderita kanker payudara.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah