Ini nih Risiko Kurang Tidur, Tak Disadari Lemak Berbahaya Menumpuk di Perut

- 31 Maret 2022, 11:00 WIB
Ilustrasi. Kurang tidur bisa membuat lemak menumpuk di perut.
Ilustrasi. Kurang tidur bisa membuat lemak menumpuk di perut. /

Para peneliti juga memperhatikan, peserta yang kurang tidur juga mengonsumsi rata-rata lebih dari 300 kalori ekstra per hari.

Angka itu konsumsi itu sekitar 13 persen lebih banyak protein dan 17 persen lebih banyak lemak. Pengeluaran energi sebagian besar tetap sama.

“Penumpukan lemak visceral hanya terdeteksi oleh CT scan," kata penulis utama studi ini, Naima Covassin, peneliti kardiovaskular di Mayo. Klinik.

Peningkatan lemak juga tanpa disadari. "Utamanya karena peningkatan berat badan cukup kecil – hanya sekitar satu pon,” Covassin menambahkan.

Cukup tidur penting untuk fungsi otak seperti memori, dan untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik, dan untuk melindungi dari demensia.

Selaian itu, tidur yang cukup juga berpengaruh untuk kesehatan mental dan fisik lainnya. Demikian hasil penelitian sebelumnya.

Baca Juga: Hati-hati, di Usia-usia Tertentu Anak Rentan Terkena Dampak Negatif Medsos, Kesehatan Mental Bisa Terganggu

Adapun eksperimen kali ini, para peneliti ingin menunjukkan bahwa banyak efek samping dan risiko kesehatan karena kurang tidur.

"Dalam jangka panjang, temuan ini mengimplikasikan kurang tidur sebagai kontributor epidemi obesitas, kardiovaskular, dan penyakit metabolik," kata Somers.

Penelitian ini telah diterbitkan dalam Journal of American College of Cardiology.***

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Science Alert


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah