Auto Cuan dan Dijamin Sukses! Ini 5 Bisnis Kreatif dan Pekerjaan yang Bisa Dilakukan di Rumah

- 23 Februari 2022, 18:13 WIB
5 pekerjaan kreaktif yang bisa dikerjakan di rumah
5 pekerjaan kreaktif yang bisa dikerjakan di rumah /pixabay/kaboompics/

PORTAL SULUT – Lakukan 5 pekerjaan ini, dijamin sukses dan cuan. Bisa dilakukan di rumah dengan modal kecil.

Dimasa sulit karena Pandemi Covid-19 yang belum usai ini kita dituntut agar kreatif memulai bisnis dengan modal kecil.

Hal ini mungkin terdengar sulit untuk diwujudkan. Namun, bukan berarti membangun bisnis kamu harus selalu menguras seluruh tabungan guna dijadikan modal usaha.

Baca Juga: Ini Peluang Usaha yang Pesaing Sedikit Potensi Pasar Tinggi! Dijamin Untung

Meski hanya dengan modal kecil, bukan berarti pula kamu tidak bisa membangun bisnis atau pekerjaan yang kreatif yang mungkin bisa bersaing dipasaran.

Terkadang kita sering berpikiran bahwa harus ada uang yang banyak dulu baru bisa usaha. Akan tetapi sebenarnya selain modal, yang kita butuhkan paling utama adalah niat yang besar dan juga ide yang kreatif.

Untuk memulai bisnis dengan modal kecil, yaitu dengan memanfaatkan sumber daya yang ada saat ini. Salah satu contohnya dengan memanfaatkan perkembangan teknologi sehingga kita bisa memulai pekerjaan lewat jejaring sosial.

Dengan memanfaatkan jejaring sosial media, ini adalah sebagai yang tepat sebagai media promosi bisnis kreatif anda karena tidak memmerlukan banyak ruang atau toko. Cukup dengan dirumah saja sudah bisa usaha.

Penasaran dengan bisnis atau pekerjaan kreatif apa saja yang bisa dilakukan dirumah, simak penjelasan:

1. Menjadi Reseller atau dropshipper

Ide bisnis ini kamu bisa berjualan dengan modal kecil, kamu tidak membutuhkan toko dan bebas berjualan apa saja tergantung permintaan.

Pekerjaan ini bisa kamu lakukan dari rumah saja secara online, kamu bisa menjual dan mempromosikan produk jualan mu di akun sosial media mu tanpa harus membeli produk itu sendiri

Nantinya supplier lah yang akan mengirimkan barang dan kamu dapat mengambil keuntungan dari situ. Namun, tentunya dengan pengelolaan Yang baik agar kostumer puas dengan produk yang kamu jual.

Baca Juga: Peluang Usaha Minim Saingan, Bakal Booming Tahun Ini, Boleh Dicoba!

2. Menjadi Influencer

Influencer sendiri merupakan seseorang yang memiliki kekuatan dalam memberikan pengaruh ke orang lain mengenai suatu hal atau suatu produk tertentu.

Menjadi influencer sangatlah beragam, kamu mungkin bisa menjadi Blogger, YouTuber, Selebgram, dan sebagainya. Bahkan pekerjaan ini banyak digemari oleh kaum muda belakangan ini.

Bermodalkan rasa percaya diri yang besar dan kepandaian dalam berbicara di depan kamera dan meyakinkan calon pembeli.

Kamu mungkin akan mendapatkan endorse dari sebuah prodak untuk kamu review dan tentu saja cuan pun mengalir deras.

3. Menjadi Copywriter

Menjadi copywriter bisa menjadi bisnis dengan modal kecil selanjutnya. Jika Anda merasa Anda cukup handal dalam menyusun kata-kata yang bersifat persuasif dan enak dibaca, menjadi copywriter adalah jawabannya.

Copywriter adalah seseorang yang membuat sebuah karya tulisan yang bertujuan untuk mengundang calon pembeli terhadap suatu produk atau bisnis terhadap suatu produk.

Pekerjaan ini bisa kamu kerjakan secara online di rumah. Bisnis dengan modal kecil yang satu ini, Anda hanya cukup bermodalkan kemampuan menulis yang baik dan sangat persuasif.

Baca Juga: Wow! Inilah 3 Peluang Usaha Anti Rugi, Modal Kecil Banget Untung Untung Gila-gilaan

4. Freelance Atau Penulis Artikel

Jika kamu suka menulis mungkin kamu bisa mencoba peluang bisnis yang satu ini.

Hanya memerlukan skill kamu dalam cara penulisan, saat ini banyak sekali website yang membutuhkan jasa penulisan artikel.

Dengan upah yang beragam sesuai dengan ketentuan dari masing-masing web. Kamu bisa hasilkan pendapatan.

5. Graphic Designer

Kamu bisa menyediakan jasa pembuatan logo, Banner, desain CV seseorang, dan lain sebagainya dengan patokan harga yang tentunya sesuai standar kamu.

Ide bisnis dengan modal kecil sangatlah beragam, lima diantaranya yang mungkin bisa menginspirasi mu.

Dalam memulai berbisnis haruslah menekuni apa yang sedang kamu kerjakan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Kamu harus ingat bahwa tidak ada suatu hal yang instan semuanya berangkat dari sebuah proses. Mulailah dengan meng-upgrade skill dan menciptakan ide-ide besar yang inovatif.

Kemudian, fokus tingkatkan segala kemampuan yang kamu punya. Tumbuhkan rasa kepercayaan dalam diri. Intinya, jangan biarkan kekurangan finansial menghalangi impian mu memulai bisnis.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah