44 Jenis Ponsel Ini Tak Bisa Pasang WhatsApp Per 1 November 2021

- 30 Agustus 2021, 07:03 WIB
Whatsapp
Whatsapp /pixabay/antobey


PORTAL SULUT - Sebanyak 44 jenis HP ini akan diblokir oleh WhatsApp mulai 1 November 2021 nanti.

Alasannya, update dari aplikasi whatsApp tidak lagi kompatibel dengan puluhan merk HP tersebut.

WhatsApp hanya menyediakan jasa aplikasinya hanya untuk perangkat ponsel yang dibekali dengan sistem operasi terbaru.

Baca Juga: Begini Cara Daftar Vaksin Covid-19 untuk CPNS dan PPPK, Bisa Lewat HP

Menurut laman resminya, tertulis jika aplikasi WhatsApp hanya akan memberikan aksesnya kepada hp android dengan OS 4.1 atau Jelly Bean ke atas.

Sedangkan untuk HP Iphone akses akan diberikan hanya pada ponsel yang support dengan iOS 10 keatas serta KaiOS 2.5.1.

"Mulai tanggal 1 November 2021, WhatsApp tidak akan lagi mendukung perangkat telepon yang masih menjalankan versi OS 4.0.4 serta OS dengan versi lebih lama. Silakan ganti ke perangkat yang mendukung atau segera simpan riwayat obrolan Anda sebelum tanggal tersebut," tulis WhatsApp di laman resminya.

Jenis HP yang bakal diblokir WhatsApp per 1 November 2021

Samsung

Galaxy Trend Lite
Galaxy Trend II
Galaxy SII
Galaxy S3 mini
Galaxy Xcover 2
Galaxy Core
Galaxy Ace 2

LG

Lucid 2
Optimus F7
Optimus F5
Optimus L3 II Dual
Optimus F5
Optimus L5
Optimus L5 II
Optimus L5 Dual
Optimus L3 II
Optimus L7
Optimus L7 II Dual
Optimus L7 II
Optimus F6, Enact
Optimus L4 II Dual
Optimus F3
Optimus L4 II
Optimus L2 II
Optimus Nitro HD
Optimus 4X HD
Optimus F3Q.

ZTE

Grand S Flex
ZTE V956
Grand X Quad V987
Grand Memo

Sony

Xperia Miro Sony
Xperia Neo L
Xperia Arc S

Alcatel

One Touch Evo 7

Huawei

Ascend G740
Ascend Mate
Ascend D Quad XL
Ascend D1 Quad XL
Ascend P1 S
Ascend D2

HP Android Lainnya

Archos 53 Platinum
HTC Desire 500
Caterpillar Cat B15
Wiko Cink Five
Wiko Darknight
Lenovo A820
UMi X2
Faea F1
THL W8

iPhone

Phone SE
iPhone 6S
iPhone 6S Plus

Baca Juga: Siap-siap Kominfo Lakukan Penghentian TV Analog Dalam Waktu Dekat Ini, Berikut Jadwalnya!

Cara Agar HP Tidak Diblokir WhatsApp.

Ketika HP Anda termasuk dalam daftar blokir WhatsApp, nantinya Anda tidak bisa login dan melakukan verifikasi pada akun yang sudah ada, bahkan tidak bisa pula membuat akun baru.

Salah satu cara agar HP Anda tidak diblokir WhatsApp adalah dengan melakukan pembaruan atau update sistem operasi ponsel atau membeli HP lagi yang punya sistem operasi terbaru.

Untuk memperbarui sistem operasi pada HP Anda, simak langkah-langkah berikut ini.

Update sistem Android:

- Pada Ponsel Android, Pilih Menu 'Setting'.

-Lalu pilih menu 'System'.

-Pilih menu 'Advanced'.

-Pilih menu 'System Update'.

-Restart ponsel Anda ketika selesai update.

Update Sistem iOS:

-Pada Ponsel iPhone, pilih menu 'Setting'.

-lalu pilih menu 'General'.

-Pilih menu 'Software Update'.

-Restart ponsel Anda ketika update sudah selesai.

Tapi bila Anda memutuskan untuk membeli HP baru, maka agar riwayat percakapan tidak hilang, harus dilakukan pencadangan riwayat percakapan di WhatsApp.

Cara untuk melakukan pencadangan percalapan di Whatsapp adalah sebagai berikut:

- Buka Whatsapp, lalu pilih menu 'tiga titik' yang ada di pojok kanan atas.

- Klik menu 'Setting', kemudian pilih menu 'Chats'.

- Pilih menu 'Chat Backup', lalu klik 'Backup'.

- Kemudian tunggu hingga selesai dan riwayat percakapan Anda akan disimpan.

Itulah tadi artikel terkait cara agar whatsApp Anda tidak diblokir beserta daftar merk HP yang akan diblokir WhatsApp pada bulan September 2021.

Artikel ini dikutip dari TRENGGALEKPEDIA.COM dalam judul Cara Agar Ponsel Tidak Diblokir Whatsapp, Cek 44 Tipe HP Yang Diblokir per 1 November 2021.(Laoh Mahfud Rahmani)***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah