Ini Kriteria dan Cara Cek Penerima Bansos yang Akan Cair di Bulan Februari Tahun 2022

7 Februari 2022, 15:45 WIB
Ilustrasi Bansos /Mufid Majnun/Unsplash


PORTAL SULUT - Berikut ini ada beberapa kriteria orang yang akan mendapatkan Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemerintah melalui Kementerian Sosial.

Menjadi bagian dari keluarga penerima manfaat (KPM) PKH perlu memenuhi kriteria penerima yang telah ditetapkan dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Dimana Bansos Program Keluarga Harapan (PKH) ini masih berlanjut di tahun 2022 dan bakal bisa cair di bulan Februari.

Baca Juga: Kementerian Agama Keluarkan Aturan Baru Tentang Kegiatan Keagamaan, Ini Isinya

Bansos PKH Kemensos ini bisa cair setiap 3 bulan sekali dalam 4 tahapan melalui bank Himbara yakni BNI, BRI, Mandiri, hingga BTN.

Adapun untuk dapat ditetapkan sebagai penerima manfaat oleh Kemensos, calon penerima haru lebih dulu mendaftarkan diri agar terdata di sistem Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang kemudian diseleksi untuk masuk jadi KPM PKH.

Seperti dilansir Portalsulut.com, Senin 7 Februari 2022 dari laman resmi Kemensos, Berikut ini kriteria Bantuan Sosial (Bansos dari Kemensos:

Syarat dapat PKH Kemensos:

1. Ibu hamil: maksimal kehamilan kedua

2. Anak balita: maksimal dua anak balita dalam satu keluarga

3. Lansia: maksimal satu orang dalam keluarga

4. Difabel: maksimal satu orang dalam keluarga

5. Anak sekolah SD/MI: maksimal satu anak SD/MI dalam satu keluarga

Baca Juga: BARU! Mobil Listrik Sejuta Umat, Siap Mengaspal Di Indonesia Tahun 2022

6. Anak sekolah SMP/MTs: maksimal satu anak SMP/MTs dalam satu keluarga

7. Anak sekolah SMA/SMK/MA: maksimal satu anak SMA/SMK/MA dalam satu keluarga

8. Besaran Uang yang Didapat Penerima Bansos PKH Kemensos:

9. Ibu hamil: Rp3 juta per tahun atau Rp750 ribu per bulan

10. Anak balita: Rp3 juta per tahun atau Rp750 ribu per bulan

11. Lansia: Rp2,4 juta per tahun atau Rp600 ribu per bulan

12. Difabel: Rp2,4 juta per tahun atau Rp600 ribu per bulan

13. Anak sekolah SD/MI: Rp900 ribu per tahun atau Rp225 ribu per bulan

14. Anak sekolah SMP/MTs: Rp1,5 juta per tahun atau Rp375 ribu per bulan

15. Anak sekolah SMA/SMK/MA: Rp2 juta per tahun atau Rp500 ribu per bulan

16. Anda bisa cek daftar penerima Bansos PKH Kemensos ini melalui aplikasi Cek Bansos yang tersedia di smartphone Android maupun iOS.

Baca Juga: Cepat Singkirkan! Pohon Ini Tempat Bersarang Makhluk Halus, Nomor 5 Sering Dijumpai

Terdapat tujuh golongan yang berhak menerima bantuan tunai Bansos PKH Kemensos ini, mereka adalah:

-Siswa SD mendapat bantuan Rp 900 ribu per tahun atau Rp 225 ribu per tahap
Siswa SMP mendapat bantuan Rp 1,5 juta per tahun atau Rp 375 ribu per tahap

-Siswa SMA mendapat bantuan Rp 2 juta per tahun atau Rp 500 ribu per tahap
Ibu hamil mendapat bantuan Rp 3 juta per tahun atau Rp 1,5 juta per tahap

-Anak usia 0-6 tahun mendapat bantuan Rp 3 juta per tahun atau Rp 1,5 juta per tahap
Lansia 70 tahun ke atas mendapat bantuan Rp 2,4 juta per tahun atau Rp 600 ribu per tahap

-Penyandang disabilitas mendapat bantuan Rp 2,4 juta per tahun atau Rp 600 ribu per tahap.

Nah, untuk melihat apakah Anda merupakan bagian dari KPM PKH dan menerima Bansos PKH Desember 2021 atau tidak, bisa cek mandiri pakai nama dan alamat lengkap di situs cekbansos.kemensos.go.id.

Agar mengetahui anda terdaftar sebagai oenerima Bansos PKH dari Kemensos. Begini cara cek di situs cekbansos.kemensos.go.id

- Ketik link Cekbansos Kemensos di laman pencarian, atau klik cekbansos.kemensos.go.id

- Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa/kelurahan, serta ketik nama sesuai KTP

- Ketik kode captcha acak secara tepat dan lengkap

- Klik “CARI DATA”

-Laman Cekbansos Kemensos akan melakukan pencarian sesuai data yang dimasukkan

Baca Juga: Wajib Bahagia, Akhirnya Harapan dan Cita-cita Kamu Akan Terwujud Jika Bemimpi Seperti Ini

Demikian kriteria penerima Bansos PKH Desember 2021 tahap 4 untuk 10 juta KK yang bisa cairkan Rp3 juta dari Kemensos.*** 

Editor: Ralki Sinaulan

Tags

Terkini

Terpopuler