Judes, Cerewet, dan Pemberani! Berikut 10 Weton Wanita Branjang Kawat Menurut Primbon Jawa Kuno

- 24 Juni 2022, 18:03 WIB
Ilustrasi. Weton wanita dinaungi bintang surga menurut Primbon Jawa
Ilustrasi. Weton wanita dinaungi bintang surga menurut Primbon Jawa /Мария-Магдалена Паунова/Pexels

PORTAL SULUT – Di antara 35 weton Primbon Jawa, terhitung ada 10 yang disebut Branjang Kawat.

Ada 10 weton wanita yang terkenal paling judes, paling cerewet, tapi paling pemberani dibanding wanita lain.

Sehingga ketika berhadapan dengan weton wanita Branjang Kawat ini, hati-hati karena mereka tidak mau kalah.

Namun apakah 10 weton yang dimaksud? Simak penjelasan lengkap dalam artikel ini.

Baca Juga: Diramal, 4 Shio Paling Bersinar di Bulan Juli 2022, Apa Itu Kamu?

Kalau barat punya zodiak dan China punya astrologi shio, maka Nusantara memiliki weton Primbon Jawa.

Dengan Primbon Jawa, maka kita bisa meramalkan karakter, rezeki, serta peruntungan seseorang lewat weton lahir mereka.

Ternyata di antara 35 weton Primbon Jawa ada 10 weton yang terkenal pemberani, cerewet, dan judes.

Baca Juga: Seharian Penuh Malaikat Melindungi Langkahmu Dari Masalah, Ustadz Hanan Attaki: Lakukan Amalan Ini Pagi Hari

Sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Fitka Channel, berikut adalah 10 weton Jawa yang termasuk Branjang Kawat:

  1. Sabtu Pahing

Mereka dari luar tampak sebagai orang yang pendiam, namun sekali tersinggung maka bisa cepat naik pitam.

Untungnya, ketika wanita dengan weton Sabtu Pahing meledak, ia bisa dengan cepat meredakan amarahnya dalam sekejap.

Baca Juga: Sakit Pinggang Karena Menstruasi? Tenang, dr. Zaidul Akbar Punya Cara Atasi Secara Alami

  1. Senin Wage

Wanita dengan weton Senin Wage adalah sosok yang pandai berkomunikasi, keras hati, serta tidak mau mengalah dengan pasangannya.

Ia adalah tipikal wanita yang berbakti kepada pasangannya, namun kalau bicara mereka juga tidak mau kalah.

  1. Rabu Legi

Sebagaimana weton sebelumnya, wanita dengan weton Rabu Legi tidak mau kalah ketika beradu mulut dengan orang lain.

Baca Juga: Primbon Jawa Sebutkan 7 Mimpi Pertanda Baik dan Buruk, Nomor 6 dan 7 Pertanda akan Terjadi Musibah

Kalau ia merasa pendapatnya benar, maka akan ia pertahankan sekuat tenaga. Tapi kalau ia tahu ia salah, maka ia akan diam.

  1. Sabtu Legi

Inilah weton yang berani pada pasangan. Mereka punya gengsi yang tinggi, sehingga sering menutup-nutupi kesalahannya.

  1. Selasa Legi

Adalah sosok wanita yang cerewet, suka mengatur, tegas, serta tidak mau kalah dengan pasangannya.

Baca Juga: Tangkal Pelet dan Santet, Ustadz Khalid Basalamah: Caranya Cukup Lakukan Hal Ini

  1. Kamis Pon

Mereka memang wanita yang tidak terlalu pandai, namun sekali saja bicara bisa nyelekit.

Ini adalah tipe wanita yang kalau bicara langsung ke inti pembicaraan. Tidak suka basa-basi.

  1. Jumat Kliwon

Mereka paling unggul kalau soal berdebat. Tidak peduli dalam situasi dan waktu seperti apa, mereka senang berdebat.

Selain itu mereka juga punya karakter pemberani serta tidak mau kalah kalau merasa benar.

  1. Selasa Wage

Pembawaan weton ini adalah pemarah serta judes, namun mereka punya keberanian besar kalau bicara.

  1. Rabu Pahing

Orang yang punya pendirian kuat. Mereka mencintai kebebasan sehingga enggan diatur-atur dan dibatasi.

Untungnya wanita dengan weton ini masih bisa berpikir rasional ketika menimbang-nimbang pendapat orang lain.

  1. Jumat Wage

Adalah sosok orang yang banyak bicara, terlihat judes dari luar tapi sebenarnya tidak demikian.

Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah