Sebelum Sukses dan Kaya raya, 3 Weton Ini Sering Mengalami Kegagalan dalam Usaha menurut Primbon Jawa

- 2 Juni 2022, 20:13 WIB
Ilustrasi. 3 weton ini sebelum sukses dan kaya raya akan mengalami sesuatu yang sulit dalam hidupnya
Ilustrasi. 3 weton ini sebelum sukses dan kaya raya akan mengalami sesuatu yang sulit dalam hidupnya /Pexels/

 

PORTAL SULUT — 3 weton ini akan tersakiti sebelum sukses dan kaya raya menurut Primbon Jawa.

Menurut Primbon Jawa, 3 weton tersebut sebelum sukses dan kaya raya akan mengalami sesuatu yang sulit dalam hidupnya.

Dan akan mengalami suatu peristiwa yang luar biasa seperti akan bangkrut dalam usaha dan sering tersakiti.

Baca Juga: Keramat! Ucapan 9 Tanggal Lahir Ini bisa Jadi Kenyataan, Dianjurkan untuk Menjaga Kata-kata

Akan tetapi, karena sering tersakiti maka 3 weton ini akan berakhir kaya raya dan sukses di bidang usaha menurut Primbon Jawa.

Lantas, 3 weton apa sajakah itu?

Dilansir portalsulut.pikiran-rakyat.com pada Jumat 3 Juni 2022 dari akun YouTube MULIA CHANNEL. Berikut 3 weton sebelum sukses dan kaya raya akan mengalami bangkrut dan tersakiti.

Minggu Pon

Weton Minggu Pon memiliki neptu yang cukup besar yaitu 12, yang terdiri dari Minggu 5 dan pasaran Pon 7.

Watak dan karakter dari weton Minggu Pon, ketika ditegur atau pun diberikan masukan mereka cenderung mengabaikan dan suka membantah.

Weton Minggu Pon juga yang sering akan mendapatkan kegagalan dalam setiap usahanya.

Bahkan akan banyak menemui kesulitan serta kekecewaan dalam hidupnya.

Namun ternyata, weton ini memiliki daya tahan yang tinggi terhadap penderitaan.

Penderitaan yang dimaksudkan di sini adalah kuat hati ketika memperoleh kegagalan, kesulitan, kekecewaan, kebangkrutan usaha.

Baca Juga: Deretan Tanggal Lahir Pilihan Eyang Semar, Pasti Kaya Raya dan Banyak Uang di Bulan Junk, Kata Primbon Jawa

Selain itu, weton Minggu Pon juga dikenal sebagai sosok yang penuh cinta kasih.

Hal ini karenakan weton Minggu Pon memiliki watak layaknya pancasuda bumi kapetak.

Yang berarti memiliki watak dan kepribadian yang giat bekerja, tekun, aktif dan tahan menderita.

Itulah yang menyebabkan weton ini sukses dalam hidupnya menurut Primbon Jawa.

Senin Pahing

Weton Senin Pahing memiliki jumlah neptu 13, hari Senin nilainya 4 dan pasaran Pahing nilainya 9.

Weton ini sering mengalami kekecewaan dan penderitaan menurut Primbon Jawa.

Akan tetapi, weton ini selalu giat bekerja dan tidak mudah terpengaruh dan sulit untuk dikalahkan.

Baca Juga: Ilmu Spritual 5 Weton Ini Tinggi, Mereka Dihormati dan Disegani Seisi Bumi, kata Primbon Jawa

Bahkan weton Senin Pahing sering kena tipu, akan tetapi jiwa penolongnya selalu ada dan mempunyai sifat yang mandiri.

Hal itulah yang membuat weton Senin Pahing akan menjadi orang yang sukses dan kaya raya.

Selasa Pahing

Weton Selasa Pahing memiliki jumlah neptu 12, hari Selasa nilainya 3 dan pasaran Pahing nilainya 9.

Weton ini sering mengalami kegagalan dalam hidupnya, namun sifatnya suka menolong, sabar dan suka akan keberhasilan.

Hal inilah yang membuat jalan weton Selasa Pahing dipermudahkan oleh Tuhan.

Dan akan berakhir sukses dan kaya raya, karena memiliki keterampilan dan semangat hidup yang tinggi untuk bangkit.

Itulah 3 weton yang akan sukses dan kaya raya menurut Primbon Jawa.***

Editor: Randi Manangin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah