Arti Kupu-kupu Masuk Rumah, Hati-Hati Dengan Warna Hitam!

- 30 September 2021, 19:42 WIB
Ilustrasi kupu-kupu
Ilustrasi kupu-kupu /Pixabay/Smarko/

PORTAL SULUT – Menurut Primbon Jawa terdapat beberapa tanda apabila kupu-kupu masuk ke rumah.

Menurut kepercayaan masyarakat Jawa kuno, kehadiran kupu-kupu identik dengan akan ada tamu.

Ciri tamu tersebut juga bisa diketahui dari tempat hinggapnya kupu-kupu atau warna sayap kupu-kupu tersebut.

Baca Juga: 9 Weton yang Akan Kaya di Usia 40 Sampai 55 Tahun Menurut Primbon Jawa, Lengkap Neptu dan Pasaran

“Menurut primbon Jawa, segala sesuatu yang berkaitan dengan manusia, hewan, dan alam … punya pertanda khusus,” terang Mbah Yadi sebagaimana dikutip Portalsulut.Pikiran-Rakyat.com dari video yang diunggah di kanal Youtube ESA Production pada 30 September 2021.

Yang dimaksud Mbah Yadi tentu saja adalah hubungan antara kedatangan kupu-kupu dengan rezeki atau nasib sial sang tuan rumah.

Dengan ilmu Primbon Jawa kuno, kedatangan kupu-kupu punya arti berbeda dari segi waktu. Dalam hal ini siangg atau malam.

Kalau kupu-kupu datang pada waktu siang hari, artinya ada tamu yang akan datang.

Ciri-ciri tamu yang datang itu bisa diketahui dari di mana tempat kupu-kupu itu hinggap.

Seumpama kalau kupu-kupu hinggap di meja. Itu artinya tamu yang akan datang merupakan kerabat dekat seperti sanak saudara.

Kalau kupu-kupu tersebut hinggap di tubuh kita, itu artinya tamu yang akan datang adalah sahabat karib atau bisa jadi kekasih.

Baca Juga: Sering Lupa? Ternyata ada Firasat Arti Tersembunyi Dibalik Sifat Itu Menurut Primbon Jawa

Apabila kupu-kupu itu masuk ke dalam kamar, itu artinya tamu yang datang itu akan menginap di rumah kita.

Kemudian kalau kupu-kupu itu hinggap di pintu, artinya tamu yang datang hanya mampir sebentar. Dan tamu itu akan datang beberapa hari kemudian.

Kalau kupu-kupu tersebut berwarna putih, berarti tamu tersebut akan membawa rezeki dan keberuntungan yang baik untuk tuan rumah.

Apabila kupu-kupu tersebut datang pada siang hari lalu warnanya bagus berarti akan ada rezeki yang datang.

“Dan rezeki itu adalah rezeki yang tidak disangka-sangka. Bisa jadi dari tamu, bisa jadi hal lain,” papar Mbah Yadi.

Tetapi kalau kupu-kupu yang masuk berwarna kurang bagus, maka tamu yang datang merupakan tamu dengan niatan yang kurang baik.

Nah, kalau kupu-kupu datang pada malam hari, maka ada pertanda musibah.

Terutama kalau kupu-kupu yang datang malam hari sayapnya berwarna hitam.

Artinya tuan rumah yang dikunjungi kupu-kupu hitam malam hari, mesti lebih mendekatkan diri kepada Tuhan yang Maha Kuasa. Mesti lebih waspada dan hati-hati.

Baca Juga: 5 Weton Ini Banjir Hoki Mulai 1 Oktober hingga 31 Desember 2021, Dikawal Malaikat menurut Primbon Jawa

Bagi Mbah Yadi, ilmu primbon Jawa juga tidak bertentangan dengan keyakinan kepada Tuhan yang Maha Kuasa, Allah SWT.

“Banyak persepsi yang salah. Kalau dikira itu menjadikan syirik atau musyrik. Padahal tidak, ini hanya antisipasi,” tutur Mbah Yadi dengan tegas.

Dengan demikian, mencoba memahami arti hadirnya kupu-kupu di rumah bukan berarti syirik bagi Mbah Yadi.

Bahkan dengan modal Primbon Jawa, kedatangan kupu-kupu bisa mengingatkan kita untuk lebih dekat dengan sang pencipta.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah