Italia Tekuk Belanda Diajang UEFA

- 8 September 2020, 06:56 WIB
Timnas Italia menang dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Nicolo Barella pada menit ke-45+1 ke gawang Timnas Belanda, Selasa 8 September 2020..
Timnas Italia menang dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Nicolo Barella pada menit ke-45+1 ke gawang Timnas Belanda, Selasa 8 September 2020.. /instagram.com/euro2020

Delapan menit memasuki babak kedua, Insigne kembali mengancam gawang lewat tembakan melengkung menyelesaikan umpan sodoran Barella, tetapi kali ini Cillessen sigap menepis bola.

Di sisi gawang berbeda, giliran Donnarumma unjuk kebolehan menghalau tembakan keras Donny van de Beek demi menjaga keunggulan Italia.

Baca Juga: Bersyukurlah Para Karyawan, Subsidi Gaji Berlanjut Sampai 2021

Belanda berusaha menggempur pertahan Italia di menit-menit akhir dan Marten de Roon mengirimkan umpan silang bagus ke arah Memphis Depay yang berdiri bebas di tiang jauh, sayang upaya tembakan akrobatik penyerang Olympique Lyon itu memantul ke tanah sebelum melayang ke atas mistar gawang.

Keasyikan menyerang Belanda hampir kemasukan gol kedua pada injury time ketika Moise Kean bisa mencuri bola dari Quincy Promes, tetapi tembakannya hanya menyerempet mistar gawang.

Pun demikian, Italia tetap membawa pulang tiga poin penuh sebab skor 1-0 bertahan hingga peluit tanda laga usai ditiup wasit Felix Byrch.

Susunan pemain:

Belanda (4-3-3): Jasper Cillessen; Hans Hateboer (Denzel Dumfries), Joel Veltman, Virgil van Dijk, Nathan Ake (Luuk de Jong); Marten de Roon, Frenkie de Jong, Donny van de Beek (Steven Bergwijn); Georginio Wijnaldum, Memphis Depay, Quincy PromesPelatih: Dwight Lodeweges (interim)

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Danilo D'Ambrosio, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Leonardo Spinazzola; Nicolo Barella, Jorginho, Manuel Locatelli (Bryan Cristante); Nicolo Zaniolo (Moise Kean), Ciro Immobile, Lorenzo Insigne (Federico Chiesa)Pelatih: Roberto Mancini.***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah