Hore.. Subsidi Gaji Tahap V Disalurkan Senin. Cek Disini Pastikan Namamu Terdaftar

- 3 Oktober 2020, 05:35 WIB
Menaker Ida Fauziyah
Menaker Ida Fauziyah /Humas Kemenaker

PORTAL SULUT - Kabar gembira bagi karyawan non PNS. Pemerintah kembali akan menyalurkan bantuan subsidi gaji tahap V.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, penyaluran subsidi gaji tahap V atau tahap akhir diperkirakan akan disalurkan pada Senin 5 Oktober 2020.

Hal ini sesuai petunjuk teknis (juknis) yang dilakukan selama 4 hari sejak data calon penerima subsidi gaji diterima Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) dari BP Jamsostek.

"Kami butuh waktu 4 hari, kira-kira tanggal 5 (Oktober) baru bisa kita serahkan ke KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara)," katanya secara virtual dalam konfrensi pers laporan pelaksanaan kegiatan bantuan subsidi gaji/upah kepada KPK, Jumat 2 Oktober 2020.

Baca Juga: Insentif Prakerja 3, 4 dan 5 Oktober, Cek Disini

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menerangkan tahap V merupakan tahap akhir subsidi gaji bagi karyawan.

"Proses penyerahan data calon penerima bantuan subsidi gaji/upah kepada pekerja/buruh telah mencapai tahap terakhir, yakni batch V atau tahap V," kata Menteri Ida.

Baca Juga: Layanan Delivery Online dengan ShopeePay? Ini Fitur Barunya!

Menurut Ibu Ida, untuk tahap V, pihaknya menerima 578.230 data calon penerima dari BPJS Ketenagakerjaan pada 29 September 2020.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah