Ada 5 Bansos di Tahun 2024, Catat Waktu dan Cara Mendaftar Online atau Offline

- 2 Desember 2023, 10:23 WIB
Suasana penerimaan bansos di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jumat (1/12/2023).
Suasana penerimaan bansos di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jumat (1/12/2023). /Foto/Ist/KC/

PORTAL SULUT - Bagi yang belum pernah mendapatkan bansos 2023, anda masih berkesempatan di tahun 2024.

Pemerintah memastikan akan memperpanjang sejumlah bansos di tahun 2024.

Namun sebelum mendaftar, pastikan anda masuk dalam syarat penerima bansos 2024.

Baca Juga: Ada 8.500 UMKM akan Dapat Bantuan Rp6 Juta di Tahun 2024, Cek Syaratnya dan Segera Daftar

Pemerintah menyiapkan anggaran perlindungan sosial untuk bansos 2024 pada kisaran Rp503,7 triliun hingga Rp546,9 triliun.

Jumlah tersebut meningkat jika dibandingkan dengan pagu pada 2023 yang ditetapkan sebesar Rp476 triliun.

Kementerian Sosial menargetkan sejumlah hasil prioritas atau output dalam sejumlah program, di antaranya melalui program perlindungan dan jaminan sosial.

Bantuan sosial program keluarga harapan (Bansos PKH) masih akan dilanjutkan untuk 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Bansos sembako kepada 18,8 juta KPM, program Pahlawan Ekonomi Nasional (PENA) kepada 8.500 KPM.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah