Muncul Wabah Leptospirosis di Jawa Tengah, 32 Orang Meninggal, Gejala Mirip Flu, Apa Itu Leptospirosis?

- 3 Maret 2023, 05:39 WIB
Ilustrasi Muncul Wabah Leptospirosis di Jawa Tengah, 32 Orang Meninggal, Gejala Mirip Flu
Ilustrasi Muncul Wabah Leptospirosis di Jawa Tengah, 32 Orang Meninggal, Gejala Mirip Flu /Freepik/freepik/

Berikut adalah beberapa metode pengobatan yang bisa dilakukan untuk penderita leptospirosis yang bergejala berat:

Pemberian obat-obatan

Jika gejala sudah timbul, dokter akan memberikan obat-obatan untuk meredakan gejala dan mengatasi infeksi bakteri. Beberapa obat yang akan diberikan adalah:

- Obat antibiotik, seperti penisilin, amoxicillin, ampicillin, doxycycline, atau azithromycin

- Obat penurun demam dan nyeri, seperti paracetamol atau ibuprofen

Pencegahan Leptospirosis

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah dan mengurangi risiko penyebaran infeksi leptospirosis, yaitu:

- Mengenakan pakaian pelindung, sarung tangan, sepatu bot, dan pelindung mata, saat bekerja di area yang berisiko menularkan bakteri Leptospira

- Tidak berendam atau berenang di air danau, sungai, atau kubangan

- Mengonsumsi air minum yang sudah terjamin kebersihannya

- Mencuci tangan setiap sebelum makan dan setelah kontak dengan hewan

- Mencuci buah dan sayuran dengan air bersih sebelum mengolahnya

- Menjaga kebersihan lingkungan dan memastikan lingkungan rumah bebas dari tikus

- Melakukan vaksinasi pada hewan peliharaan dan ternak.***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah