Persiapan Seleksi CASN 2022, Kriteria Daftar melalui Jalur PPPK

- 27 Februari 2022, 12:40 WIB
PPPK 2022
PPPK 2022 /Kemendikbud Ristek

PORTAL SULUT - Dilansir dari menpan.go.id bahwa hingga saat ini Seleksi CASN tahun 2021 belum sepenuhnya selesai.

Karena Seleksi PPPK Guru Tahap 2 baru selesai, dan Tahap 3 akan segera digelar.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo meminta agar seluruh tahap dalam seleksi CASN 2021 segera diselesaikan sebelum Seleksi CASN 2022 dimulai.

Baca Juga: PPPK Tahap 3 Akan Segera Diumumkan, 758.018 Formasi Untuk PPPK Guru, Berikut Penjelasannya

Dikutip dari menpan.go.id bahwa Menteri Tjahjo menyebutkan bahwa sembari menyiapkan Seleksi CASN 2022 dan menunggu berakhirnya Seleksi CASN 2021 secara menyeluruh.

Pemerintah akan melakukan beberapa evaluasi Seleksi CASN dan pembenahan model rekrutmen yang telah dijalankan sebelumnya secara menyeluruh.

"Evaluasi Seleksi CASN ini untuk memperbaiki kebijakan, sistem, dan pelaksanaan rekrutmen untuk kedepannya", ujar Menteri Tjahjo.

Hal yang menjadi kekhawatiran pemerintah adalah rekrutmen tenaga honorer yang tidak ada habisnya oleh pemerintah daerah.

Padahal, sudah terkandung dalam Pasal 8 PP No. 48/2005 tentang merekrut tenaga kerja.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x