CPNS Kemenkumham Cek Disini, Link Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi, Formasi SMA Juga Ada

- 2 Agustus 2021, 10:28 WIB
CPNS Kemenkumham
CPNS Kemenkumham /Instagram.com/ @bkngoidofficial/


PORTAL SULUT — Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK akan segera diumumkan. Termasuk hasil seleks CPNS Kemenkumham.

Sesuai jadwal, pengumuman akan dilakukan pada hari ini tanggal 2 Agustus sampai besok Selasa 3 Agustus 2021.

Dalam tahapan seleksi CPNS dan PPPK, pengumuman hasil seleksi administrasi akan berlangsung selama 2 hari.

Baca Juga: Pelamar CPNS dan PPPK Tak Lulus Seleksi Administrasi, Siapkan Dokumen Ini, Ikuti Cara Berikut!

Jadi hari ini Senin 2 Agustus seluruh instansi yang membuka seleksi CPNS dan PPPK akan mulai mengumumkan hasil seleksi administrasi.

Namun perlu diingat, pengumuman akan dilakukan jika seluruh dokumen pelamar CPNS dan PPPK telah selesai diverifikasi oleh panitia seleksi.

Lantas apa saja yang akan diverifikasi oleh panitia seleksi CPNS dan PPPK?

Panitia seleksi akan melakukan verifikasi berkas yang telah diunggah oleh para pelamar CPNS dan PPPK lewat portal SSCASN.

Berkas tersebut adalah berkas lamaran yang diminta oleh setiap instansi yang membuka pendaftaran CPNS dan PPPK.

Setiap instansi memiliki syarat umum dan khusus berbeda-beda dalam seleksi CPNS dan PPPK.

Berkas lamaran pelamar tersebut akan disesuaikan dengan syarat khusus maupun umum yang diminta oleh instansi.

Begitu juga dengan CPNS pada Kemenkumham.

Baca Juga: Akun SSCASN Belum Berubah? Ini Pengumuman Penting dari BKN untuk CPNS dan PPPK 2021

Panitia seleksi akan melakukan verifikasi semua berkas unggahan dari para pelamar CPNS dan PPPK.

Panitia seleksi CPNS Kemenkumham akan menyesuaikan dokumen unggahan para pelamar dengan syarat yang diminta oleh Instansi Kemenkumham.

Jika lulus seleksi administrasi atau memenuhi syarat (MS), pelamar CPNS Kemenkumham akan masuk pada tahap berikutnya yakni Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Namun jika tidak sesuai, dipastikan pelamar CPNS Kemenkumham harus menguburkan niatnya untuk menjadi PNS di lingkungan Kemenkumham.

Untuk lulusan SMA yang masuk pada formasi CPNS Kemenkumham juga tetap akan melalui tahapan tersebut.

Lantas bagaimana cara mengetahui hasil seleksi administrasi CPNS Kemenkumham?

Baca Juga: Ingin Lulus dan menjadi CPNS dan PPPK 2021? Wajib Miliki 4 Sikap Ini

Ada dua cara yang bisa dilakukan adalah:
Melalui porta SSCASN:
1. Buka website https://sscasn.bkn.go.id/
2. Login dengan akun SSCASN
3. Masukkan NIK dan password
4. Lihat pemeberitahuan kelulusan
Untuk cara kedua anda dapat mengunjungi laman website Kemenkumham
Caranya:
1. Buka browser anda (Chrome atau Firefox)
2. Ketik pada kolom pencarian https://cpns.kemenkumham.go.id/
3. Lihat pengumuman hasil seleksi administrasi
4. Unduh hasil seleksi administrasi
5. Cari nama anda pada pengumuman tersebut

Silahkan mencoba. ***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah