KM Karya Indah yang Terbakar Mengangkut 181 Penumpang

- 29 Mei 2021, 10:34 WIB
BREAKING NEWS Kapal Karya Indah Jurusan  Ternate -Sanana Terbakar
BREAKING NEWS Kapal Karya Indah Jurusan Ternate -Sanana Terbakar /instagram ndorobei/

PORTAL SULUT - Lokasi terjadinya kebakaran KM Karya Indah jurusan Ternate-Sanana kurang lebih 5 mil arah Timur Laut dari Pulau Lifamatola.

Kapal tersebut mengangkut 181 penumpang.

Kepala Basarnas Ternate, Muhamad Arafah, mengatakan laporan yang disampaikan Kasat Polair Sanana Sofyan diterima pihaknya sekitar pukul 08.30 WIT.

Baca Juga: BREAKING NEWS Video Detik-detik Kapal KM Karya Indah Jurusan Ternate-Sanana Terbakar

"Setelah menerima informasi, pukul 08.50 WIT, Tim Rescue Unit Siaga SAR Sanana berangkat menuju ke LKP untuk melaksanakan pencarian dan pertolongan menggunakan RIB 01. Estimasi waktu tiba di LKP pukul 10.23 WIT," ungkap Arafah.

Dari informasi ada 181 penumpang yang ikut dalam pelayaran kapal tersebut. Dalam video yang beredar mereka tampak bersiap-siap untuk evakuasi sambil menggunakan life jacket.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x