CPNS dan PPPK 2021: 10 Instansi yang Tak Mewajibkan Sertifikat TOEFL

12 Juli 2021, 11:53 WIB
Ilustrasi CPNS dan PPPK 2021. Daftar 10 instansi yang tidak mewajibkan TOEFL. /Antara Foto/Nova Wahyudi/

PORTAL SULUT – Sejumlah instansi pemerintah mewajibkan peserta untuk melampirkan sertifikat TOEFL saat mendaftar CPNS dan PPPK 2021.

Namun ada beberapa instansi yang juga tidak melampirkan sertifikat TOEFL dalam persyaratan saat pendaftaran.

Sertifikat TOEFL merupakan bukti bahwa peserta memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik.

Baca Juga: Ingat! Pendaftaran CPNS Tersisa 9 Hari, Kesempatan Daftar Formasi Lulusan SMA Masih Terbuka

Berikut 10 Instansi yang Tak Mewajibkan Sertifikat TOEFL:

1. Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas)

Pada Seleksi CPNS dan PPPK 2021 ini, Lemhannas hanya membuka 20 formasi untuk 20 jabatan. Dengan kualifikasi pendidikan D-III sampai S-I.

2. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ini Besaran Gaji CPNS dan PPPK 2021, Segera Daftar di sscasn.bkn.go.id

Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 859 Tahun 2021 tentang Penetapan Kebutuhan ASN di Lingkungan KLHK Tahun Anggaran 2021, KLHK mendapatkan alokasi sebanyak 1.175 formasi yang terdiri atas CPNS sebanyak 1.007 formasi dan PPPK sebanya 168 formasi.

Terdapat 245 formasi untuk lulusan SMA sedejarat. Yakni Pengendali Ekosistem Hutan, 134 Formasi dengan kualifikasi Pendidikan SMK dan Polisi Kehutanan, 111 Formasi, Jenjang Pendidikan SMK.

3. Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN)

Baca Juga: Info Terbaru CPNS 2021: 10 Instansi Paling Sedikit dan Paling Banyak Pelamar, Peluang Lulus Terbuka Lebar

BKKBN membuka perekrutan CPNS dan PPPK 2021 berdasarkan surat pengumuman BKKBN Nomor: 2062/kp.01/B2/2021.

Berdasarkan Pengumuman tersebut, kebutuhan Formasi CPNS BKKBN 2021 total sejumlah 4.361 formasi CPNS dan PPPK.

Berdasarkan Pengumuman tersebut, kebutuhan CPNS BKKBN 2021 total sejumlah 4.361 formasi

CPNS 315 formasi dan 4.046 untuk formasi PPPK. Untuk PPPK dibagi menjadi 2.430 formasi untuk Penyuluh KB Ahli Pratama dan 1616 formasi untuk Penyuluh KB Terampil

Baca Juga: Peluang Lulus CPNS 2021 Formasi SMA dan SMK Besar, Ini 10 Instansi Buka Pendaftaran

4. Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS)

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) membuka peluang bagi Anda Lulusan SMA/SMK sederajat yang ingin mengikuti Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Ratusan formasi CPNS 2021 dibuka untuk lulusan SMA/SMK Sederajat. Dari total 350 formasi yang akan dibuka, Basarnas menyiapkan 248 formasi untuk lulusan SMA/SMK sederajat.

Rescuer Pemula 189 formasi; Nahkoda Kapal Kelas III, 1 formasi; Mualim I Kapal Kelas II, 2 formasi; Mualim II Kapal Kelas II, 1 formasi; Mualim I Kapal Kelas IV, 3 formasi; Masinis II Kapal Kelas II, 6 formasi; Masinis I Kapal Kelas III, 1 formasi; Masinis I Kapal Kelas IV, 4 formasi; Markonis 1 formasi; Kelasi Kapal Kelas II, 10 formasi; Juru Mudi, 21 formasi; dan Juru Minyak 9 formasi

 Baca Juga: Kemenkumham Butuh 3.971 Formasi Lulusan SMA dan SMK di Daerah, Ini Syaratnya

5. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP)

Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 741 Tahun 2021 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Tahun 2021, KKP mengajak putra-putri  terbaik bangsa untuk bergabung melalui Pengadaan Aparatur Sipil Negara Tahun        2021

Alokasi kebutuhan CASN KKP sebanyak 902 formasi. Adapun rinciannya yakni formasi CPNS sebanyak 381, formasi PPPK sebanyak 521.

Dari jumlah formasi tersebut Formasi CPNS untuk lulusan SMK sederajat sebanyak 72 orang, dan formasi PPPK untuk lulusan SMK Sederajat 40 orang.

Baca Juga: Ini Formasi CPNS 2021 yang Bisa Dilamar Oleh Sarjana Pendidikan, Masih Minim Pelamar

6. Kementerian Pertanian (Kementan)

Untuk Kementerian Pertanian (Kementan) sendiri membuka 766 total formasi CPNS 2021. Rinciannya 661 formasi untuk jalur Umum, 87 formasi untuk Cumlaude, 14 formasi untuk Penyandang Disabilitas, serta 4 formasi untuk Putra Putri Papua dan Papua Barat.

Ratusan formasi tersebut disiapkan untuk lulusan SMK sampai S-2.

Untuk lulusan SMK terdapat 89 formasi, untuk jabatan Pemula Paramedik Karantina Hewan, Pemeriksa Karantina Tumbuhan, Teknisi Penelitian dan Perekayasaan Dan Pengelola Instalasi Ternak.

Yang dibutuhkan Kementan, tidak hanya lulusan SMK dari jurusan Peternakan atau Pertanian, tapi juga untuk jurusan Mekanik, Mesin serta Elektro.

 Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan, Guru Honorer Masih Bisa Dapat Rp1,8 Juta

  1. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)

Kementerian Perhubungan membuka 2.445 formasi CPNS 2021.

Rinciannya, 26 formasi untuk lulusan S2, 409 formasi untuk lulusan S1 dan D-IV, 1.312 formasi untuk lulusan D-III, 14 formasi untuk lulusan D-II dan 684 formasi untuk lulusan SMA, SMK dan SLTA.

Beberapa formasi untuk lulusan SMA diantaranya Teknisi Sarana dan Prasarana, Petugas Aviation Security (AVSEC), dan Petugas Pertolongan Kecelakaan Penerbangan dan Pemadam Kebakaran (PKPPK).

 Baca Juga: 29 Formasi CPNS Kementerian ESDM Minim Pendaftar, Kesempatan Lulus Besar, Cek Formasinya Disini

8. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) membuka 1.320 formasi untuk pendaftaran CPNS 2021.

Kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan yakni D-III Kearsipan/ manajemen Sistem Informasi, D-III Teknologi Informasi, D-III Mesin/ Elektro/ Otomotif/ Bangunan, D-III Komunikasi/ Public Relation/ Jurnalistik, D-III Administrasi Perkantoran/ Manajemen Perkantoran, S1 Teknik Sipil, S1 Teknik Lingkungan, S1 Teknik Informatika/ Sistem Informatika, S1 Sastra, S1 Manajemen, S1 Komunikasi, S1 Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan, S1 Hukum, S1 Akuntansi, S1 Psikologi.

 Baca Juga: CPNS 2021: Deretan Instansi Buka Formasi Lulusan SMA dan SMK Tapi Masih Minim Pelamar

9. Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) membuka 325 formasi CPNS dan PPPK 2021.

Untuk CPNS, BRIN menyediakan 221 formasi dengan separuh dari jumlah itu (110 formasi) dicari dari diaspora atau WNI yang tinggal di luar negeri.

Sedangkan pelamar calon PPPK, BRIN menyediakan 104 formasi ahli madya dengan syarat usia maksimal 60 tahun saat melamar.

Baca Juga: Lulusan SMA dan SMK Berpeluang Lolos CPNS 2021 di Instansi berikut

10 Kementerian Perdagangan (Kemendag)

Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 742 Tahun 2021 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Kementerian Perdagangan Tahun Anggaran 2021, Kementerian Pedagangan membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia yang berminat dan yang memenuhi syarat untuk mengikuti proses sleksi CPNS di Lingkungan Perdagangan.

Kementerian Perdagangan membuka 344 formasi dalam seleksi CPNS Tahun 2021. 344 formasi tersebut untuk mengisi 19 jabatan.(*)

Editor: Rensa Bambuena

Tags

Terkini

Terpopuler